Rencananya, stadion akan mulai direnovasi pada minggu kedua Agustus mendatang.
Selain itu, beredar sebuah video para keluarga korban Tragedi Stadion Kanjuruhan sedang beradu mulut dengan para aparat yang sedang bertugas.
Baca juga: Erick Thohir Ungkap Alasan Larangan Suporter Away di Liga 1, Bahas Tragedi Kanjuruhan & Ancaman FIFA
Saat itu sebanyak 20 keluarga korban sudah berdiri di pinggir jalan raya sebelum Pasar Bululawang menanti Jokowi.
Saat itu, para keluarga membawa foto korban Tragedi Stadion Kanjuruhan beserta tulisan yang berisikan aspirasi mereka.
Namun, dalam hal ini aparat justru melarang mereka membentangkan foto dan tulisan bahkan saat Jokowi belum sempat tiba di pasar.
"Ya, tadi sempat ramai, kita dihalang-halangi, ditarik-tarik. Kami ini ingin keadilan. Katanya ini mengganggu keamanan," ucapnya.
Baca juga: Sabrina Rela Antre 4 Jam Tunggu Presiden Jokowi Bagikan Paket Sembako di Malang
Atas kejadian yang ia alami hari ini beserta para keluarga korban lainnya, Devi berencana akan melaporkannya ke pihak Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK).
Seperti diketahui, Tragedi Stadion Kanjuruhan terjadi seusai Arema FC kalah dari tamunya, Persebaya Surabaya, dengan skor 2-3, pada 1 Oktober 2022 lalu.
Penulis: Lu'lu'ul Isnainiyah
Artikel ini telah tayang di SuryaMalang.com dengan judul Upaya Keluarga Korban Tragedi Kanjuruhan Bertemu Jokowi di Malang Gagal, Dihalangi TNI dan Polri