News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Ketua Ikatan Kepala Desa Kecamatan Cisata Pandeglang Imbau Golput, Ini Tanggapan DPRD

Editor: Erik S
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kepala Desa Babakan Keusik, Syukur mengajak warga golput karena tidak ada anggota dewan yang menghadiri upacara HUT RI ke-78 di Kecamatan Patia.

TRIBUNNEWS.COM, PANDEGLANG - Syukur, ketua Ikatan Kepala Desa (Ikades) Kecamatan Cisata, Kabupaten Pandeglang, Banten menyerukan golput.

Seruan golput tersebut karena Syukur kecewa anggota DPRD Pandeglang karena tidak ada anggota dewan yang menghadiri upacara HUT RI ke-78 di Kecamatan Patia.

Baca juga: Marah Terhadap Anggota DPRD Pandeglang Banten, Kepala Desa Ini Serukan Golput

Sekretaris DPRD Kabupaten Pandeglang, Puji Widodo menjelaskan, pimpinan DPRD Kabupaten Pandeglang sudah memploting anggota DPRD, yang ditugaskan hadir di upacara HUT ke-78, di semua Kecamatan.

DPRD kemudian menunjuk Novia Rahtami dari Fraksi Demokrat hadir pada upacara di Kecamatan Patia.

Namun lanjut Puji, pada saat menjelang pelaksanaan, ada surat dari Fraksi Partai Demokrat nomor 020/F.PD-DPRD/PDG/VIII/2023 perihal pemberitahuan kegiatan fraksi PD DPRD Kabupaten Pandeglang.

"Dalam surat itu anggota fraksi diharapkan hadir pada acara partai untuk memperingati HUT RI di Pacitan, sehingga ibu Novia tidak bisa hadir," kata Puji kepada wartawan, Kamis (17/8/2023).

Menurut Puji, saat Novia tidak bisa hadir di Kecamatan Patia belum ada yang siap menggantikan, mengingat semua anggota sudah diploting di Kecamatan yang sudah ditentukan. 

"Iya semua sudah diploting," ungkapnya. 

Puji menjelaskan, perwakilan dari Sekretariat DPRD Pandeglang sudah mendatangi pihak Kecamatan dan Ikatan Kepala Desa (Ikades) Kecamatan Patia.

"Kedatangannya untuk memberikan klarifikasi dan meminta maaf soal adanya miskomunikasi tersebut," ungkapnya.

Puji mengimbau, agar masalah tersebut tidak diperpanjang, karena pihak Ikades dan Kecamatan Patia sudah memaafkan hal tersebut.

"Kita tetap harus menjaga keutuhan bermasyarakat, jangan sampai ada kegaduhan akibat hal ini, dan saya memohon maaf kepada pimpinan dan anggota DPRD, atas pelayanan dan fasilitasi yang diberikan oleh sekretariat DPRD dengan kondisi ini, dan saya akan evaluasi jajaran/pejabat yang ditugasi memfasilitasi ini di lingkungan sekretariat," pungkasnya.

Ketua Ikades Kecamatan Patia, Syukur membenarkan bahwa pihak Sekretariat DPRD Pandeglang sudah menyampaikan klarifikasi, dan meminta maaf kepada masyarakat Patia.

Baca juga: Wapres Maruf Amin Minta Pemilih Muda di Luar Negeri Tidak Golput

"Tentunya kami sebagai manusia memaafkan hal tersebut, masyarakat Patia sudah memaafkan, kami berharap kejadian ini tidak terulang lagi," kata Syukur.

Penulis: Engkos Kosasih

Artikel ini telah tayang di TribunBanten.com dengan judul Sekretaris DPRD Pandeglang Buka Suara soal Kepala Desa yang Serukan Golput di 2024

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini