News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Fakta Baru Baru Penyebab Lift Jatuh di Bali: Tali Sling Dikurangi hingga Temuan Disnaker

Penulis: Muhammad Renald Shiftanto
Editor: Endra Kurniawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Penampakan jalur lift di Ayu Terra Resort yang jatuh dan tewaskan lima orang pekerja. Berikut update informasinya terkait penyebab lift jatuh.

TRIBUNNEWS.COM - Inilah kabar terbaru dari tragedi jatuhnya lift di Ayu Terra Resort, Bali, yang tewaskan lima orang karyawannya.

Terbaru, Kapolres Gianyar, AKBP I Ketut Widiada mengatakan, ada pengurangan tali sling pada lift tersebut.

Mulanya ada tiga tali yang digunakan dan saat tragedi hanya ada satu.

Dari pemeriksaan, teknisi lift Ayu Terra Resort mengakui adanya pengurangan tersebut sengaja dilakukan oleh pemilik.

Widiada menambahkan, pengurangan tersebut atas perhitungan.

"Memang saat ini kita lihat di media sosial terkait penggunaan tali sling baja untuk menarik lift itu, memang kita lihat di TKP mungkin dari yang upload, kenapa yang pada tahun 2019 ada 3 tali sling, dan saat kejadian 1 tali sling," ucapnya seperti yang diberitakan Tribun-Bali.com.

Baca juga: Insiden Tali Lift Putus Menewaskan 5 Pegawai Resort, Polda Bali akan Reka Ulang Uji Tarik Lift

Ia menambahkan, satu tali sling memiliki kekuatan 400 kilogram.

"Tiga tali sling ini kekuatannya sesuai dengan keterangan teknisi di sana. Per tali sling itu kekuatannya adalah 400 kilogram. Jadi dengan 3 tali sling itu (kekuatannya) 1,2 ton," ujarnya.

Widiada mengatakan, sang pemilik meminta untuk lift menggunakan satu tali sling saja.

"Jadi mengingat dari owner atau pemilik menyampaikan bahwa supaya tidak terlalu banyak tali sling yang digunakan, sehingga dia meminta pada teknisi untuk mengganti (jadi) satu sling ini. Tapi 1 sling ini, sesuai keterangan dari teknisi itu, sudah 1,8 ton. Jadi, dari 3 jadi 1 itu atas pertimbangan kekuatan tali sling itu, 3 kekuatannya 1,2 ton, sementara 1 kekuatannya jadi 1,8 ton," kata Kapolres.

Kini pihak kepolisian menunggu hasil pemeriksaan dari Bidlapor Polri.

"Kalau dibilang tidak ada masalah terkait pergantian tali sling itu, tapi saat ini dengan 1 sling terjadi seperti ini. Jadi, kita menunggu hasil pemeriksaan Bidlapor Polri Cabang Denpasar. Jadi hasil secara laboratorium lah yang nanti menentukan," tandasnya.

Baca juga: Soal Tragedi Lift Jatuh di Bali, Kemnaker Turun Tangan hingga Polisi Periksa Semua Resort

Kata Disnaker

Kepala Dinas Ketenagakerjaan dan ESDM Bali, Ida Bagus Setiawan mengatakan, pihak manajemen resort belum mengajukan laporan kepada penanggung jawa kesehatan dan keselamatan kerja (K3) untuk melakukan uji kelayakan setelah taling sling dikurangi.

"Berdasarkan ketentuan apabila mengubah desain atau mengubah fungsi atau teknis harus dilaporkan dan diperiksa ulang kelayakannya seperti apa," kata dia saat dihubungi pada Rabu (6/9/2023).

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini