TRIBUNNEWS.COM - Puluhan titik api di Sumatera Barat (Sumbar) tercatat hingga Senin (2/10/2023).
Data tersebut dicatat oleh Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Minangkabau.
Total, ada 22 titik api di Sumatera barat hingga Senin (2/10/2023).
Dari 22 titik api itu terbanyak di Kabupaten Pesisir Selatan, dengan jumlah 19 titik.
Adapun 19 titik api di Pesisir Selatan itu semuanya berada di Kecamatan Pancung Soal.
Sementara, tiga titik api terpantau di Kabupaten Dharmasraya. Dua titik di Kecamatan Koto Baru dan satu titik lainnya di Pulau Punjung.
Baca juga: Kabut Asap Menebal di Kalsel, Dinkes Minta Sekolah Daring hingga Pencegahan ISPA di Kabupaten HST
Kemudian dua titik api lainnya di Sumbar terpantau BMKG di Kecamatan Sangir Kabupaten Solok Selatan.
Analisa BMKG terkait titik api di Sumbar itu pada tingkat kepercayaan sedang.
Di samping itu, BMKG juga merilis potensi kemudahan terjadinya kebakaran hutan dan lahan ditinjau dari analisa parameter cuaca untuk wilayah Sumatera Barat tanggal 4 Oktober 2023.
Wilayah yang termasuk dalam kategori mudah hingga sangat mudah terbakar di Sumbar meliputi Kepulauan Mentawai, Pasaman Barat, Pasaman, Agam, Lima Puluh Kota.
Lalu, Tanah Datar, Padang Pariaman, Kabupaten Solok, Sawahlunto, Sijunjung, Dharmasraya, Solok Selatan dan Pesisir Selatan.
Meskipun begitu, prakiraan tingkat kemudahan terbakar di lapisan atas permukaan tanah di Sumbar pada 3-4 Oktober 2023 secara umum dalam kategori aman, dengan sebagian wilayah berada pada kategori mudah hingga sangat mudah terbakar.
Prakirawan BMKG Minangkabau, Muhammad Aziz Lazuardi mengatakan, secara visual di Kota Padang masih terlihat udara yang kabur terutama saat melihat secara vertikal.
"Berdasarkan pengamatan di Bandara Internasional Minangkabau, terjadi penurunan visibility secara horizontal menjadi 6000 m saat menjelang pagi hari," katanya, Senin (3/10/2023).
Pantauan TribunPadang.com pada Senin siang di berbagai tempat di Kota Padang, sebagian kecil pengendara sepeda motor tampak mengenakan masker.
Hal itu terlihat di Universitas Andalas, hingga di berbagai jalan utama di Padang.
Dilihat dari ISPUnet KLHK, update terkini pukul 15.00 WIB kualitas udara Kota Padang dalam kategori sedang, yakni di angka 69.
Artikel ini telah tayang di TribunPadang.com dengan judul Catatan BMKG: Terdapat 22 Titik Api di Sumbar, Terbanyak di Pesisir Selatan