"Kami merasa bangga karena Rizki pernah menjadi bagian dari SMP 10 kota Serang," ungkapnya.
Sufiyeti menyebut, Rizki Juniansyah merupakan lulusan SMPN 10 Kota Serang tahun 2018.
Sosok Rizki dikenal bukan hanya berprestasi di bidang olahraga, namun juga dikenal cerdas di bidang akademik.
"Rizki ini bukan hanya fisik yang hebat tapi IQ nya juga luar biasa, semua mata pelajaran bisa dia ikuti, dia ini orangnya sangat konsen di bidang akademik," ungkapnya.
Bukan hanya itu, yang paling dibanggakan dari sosok Rizki Juniansyah, kata dia, yaitu attitude nya kepada para guru luar biasa baik.
"Dia itu orangnya santun, attitude nya luar biasa salut, terus beliau ini tidak lupa selalu silaturahmi, kepada guru-gurunya disela kesibukannya yang cukup padat," ucapnya.
Baca juga: Raih Emas di Olimpiade Paris 2024, Jokowi Janjikan Bonus untuk Veddriq dan Rizki
Sufiyeti berharap, agar Rizki Juniansyah bukan hanya menjadi atlet berprestasi, namun tetap menjadi kebanggaan para guru dengan attitudenya yang baik kepada siapapun.
Sementara itu, Guru Olahraga SMPN 10 Kota Serang, Fitria Tiningsih mengaku kenal betul dengan sosok Rizky Juniansyah.
"Kami tahu dari awal prosesnya, latihannya kita tahu juga, yang paling kami banggakan itu kalau ada tugas sekolah Rizki selalu mengerjakan tugas dan meminta tugas kalo ada yang ketinggalan," ungkapnya.
Fitria menyebut, sosok Rizki memang dikenal sebagai atlet angkat besi yang luar biasa.
Sejak kecil, kata dia, Rizki selalu mengikuti sejumlah perlombaan dari berbagai tingkatan.
Meski disibukan dengan latihan dan perlombaan, Rizky tidak lupa dengan kewajiban akan tugas di sekolah.
Baca juga: Indonesia Kalahkan Israel di Olimpiade Paris 2024, Melesat Berkat Medali Emas Veddriq dan Rizki
"Tugas-tugas selalu dia kerjakan dan yang paling penting dia itu sangat santun baik di sekolah atau di luar sekolah, orangnya sangat santun dan ramah makanya kita bahagia dan bangga punya murid seperti itu," katanya.
Fitria berharap agar Rizki menjadi orang sukses bukan hanya membanggakan sekolahnya tapi juga membanggakan daerah dan negaranya.
"Saya sebagai guru olahraga mengharapkan Rizki terus sukses dan rendah hati akhlak baik, mudah-mudahan seterusnya sukses rendah hati kerendahan hati," tandasnya. (Tribun Banten/Kompas.com)