TRIBUNNEWS.COM - Video mobil tabrak 5 siswa SD peserta gerak jalan di Kota Palopo, Sulawesi Selatan, viral di media sosial.
Berdasarkan penelusuran Tribunnews.com, rekaman detik-detik usai tabrakan diunggah sejumlah akun X pada Jumat (16/8/2024).
Pada awal video, terlihat kepanikan di ruas jalan Akasia, Balandai, Bara, Kota Palopo.
Terlihat seorang siswa SD sedang digotong untuk mendapat pertolongan.
Belakangan diketahui, siswa SD tersebut, ditabrak oleh mobil yang mengalami rem blong.
Hingga Jumat (16/8/2024), video sudah ditonton lebih dari 100 ribu kali.
Ratusan pengguna X lainnya meramaikan dengan beragam komentarnya.
Kronologi kejadian
Kasi Humas Polres Palopo, AKP Supriadi, mengatakan kecelakaan terjadi pada Kamis (15/8/2024) pagi.
Adapun kronologinya bermua saat sebuah mobil Daihatsu Feroza warna hijau yang dikemudikan Alimuddin bergerak dari arah barat ke timur dalam kecepatan sedang.
Namun, tiba-tiba rem mobil tidak berfungsi sebagaimana mestinya.
Kondisi ini diperparah dengan kondisi jalan yang menurun.
"Saat itu kondisi jalan menurun hingga rem mobil tiba-tiba tidak berfungsi."
"Dia kemudian menghindari mobil yang parkir di depan, namun menabrak lima anak sekolah yang sedang kumpul di pinggir jalan sambil menunggu jemputan untuk mengikuti gerak jalan," kata AKP Supriadi, dikutip dari Instagram @polrespalopo_official.
Supriadi melanjutkan penjelasannya, akibat kejadian ini satu orang siswa tewas dan empat lainnya terluka.