Pada Pemilu 2024, Ester Tanti terpilih menjadi anggota DPRD Maluku Utara mewakili Daerah Pemilihan (Dapil) Kepulauan Sula-Taliabu.
Ia diketahui baru dilantik menjadi anggota dewan untuk periode kedua pada 23 September 2024.
Kepergian Ester Tanti meninggalkan duka mendalam bagi rekan-rekannya di DPRD Maluku Utara.
Plh Sekretaris DPRD Maluku Utara, Erva Pramukawati, mengatakan rasa dukanya melalui unggahan di media sosial.
"Selamat jalan bunda Ester, Anggota DPRD 2019-2024 dari Demokrat," tulis Erva dalam unggahan di story WhatsApp yang dikutip Tribunternate.com.
Sekretaris DPD Demokrat Maluku Utara, Junaidi A Bahruddin, juga membenarkan informasi meninggalnya Ester Tanti.
"Info dari teman-teman, beliau meninggal. Kami sementara meminta pengurus untuk mengecek langsung di lokasi kejadian," ujar Junaidi.
4. HP Dicas Meledak saat Tidur, Pria di Batam Menjerit Tubuhnya Terbakar: Aduh Sakit Sekali
Bastian Sihombing (23), warga Kelurahan Belian, Kecamatan Batam Kota, Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau, mengalami nasib tragis saat tengah tidur di kamarnya.
Handphone (HP) yang ia charge (cas) meledak dan membakar kasur serta tubuhnya, Jumat (11/10/2024) sekira pukul 09.00 WIB.
Saat tidur, Bastian men-charge HP dan meletakan di tubuhnya.
Dilansir TribunBatam.id, kejadian diketahui bermula saat warga mendengar suara ledakan.
Mereka lantas mencari sumber suara, namun tidak ditemukan.
Tak berselang lama, warga mendengar teriakan kesakitan dari dalam rumah korban.