TRIBUNNEWS.COM - Nasib baik usai penantian panjang yang kini berbuah manis, dirasakan oleh guru asal Sukabumi, Jawa Barat, Alvi Noviardi.
Pasalnya, Alvi yang berusia 57 tahun ini, kini mendapat berkah mempunyai warung dan bakal menunaikan ibadah umrah.
Diketahui, Alvi telah mengajar sebagai guru di sebuah madrasah tsanawiyah (MTs) selama 38 tahun tahun.
Untuk menambah biaya perekonomian sehari-hari, Alvi bekerja sebagai pemulung sepulang mengajar.
Meski demikian, Alvi tak malu menjalani pekerjaannya hingga video aktivitasnya memulung viral di media sosial.
Setelah video viral, terbaru Alvi bertemu Kapolres Cimahi pada Senin (7/10/2024).
Dalam pertemuan tersebut, Alvi diberi hadiah umrah yang akan dilaksanakan pada awal November 2024.
"Kapolres juga menambah modal untuk warung saya, terus saya dikasih hadiah umrah, berangkatnya awal November," kata Alvi, Kamis (10/10/2024) petang, dilansir Kompas.com.
Alvi pun merasa sedih dan bahagia, lantaran bisa melaksanakan rukun Islam kelima.
Ia berpesan kepada sesama guru honorer, untuk selalu memberikan yang terbaik dalam mengajar, serta meyakini Allah akan melihat usaha mereka.
Baca juga: Profil Kapolres Cimahi, AKBP Tri Suhartanto Eks Penyidik KPK yang Bantu Guru Honorer Nyambi Pemulung
Diketahui, Kapolres Cimahi AKBP Tri Suhartanto secara khusus mengundang Alvi ke kantornya untuk memberikan apresiasi.
Pada kesempatan itu, Tri Suhartanto memberikan hadiah umrah ke Alvi.
Momen tersebut, diunggah di akun Instagram pribadi Tri Suhartanto, @tri_suhartanto2004.
"Bapak tapi rajin ibadahnya?" tanya AKBP Tri dalam video yang dilihat Tribunnews.com, Selasa (15/10/2024).