Usai kejadian, kedua pemuda langsung diamankan warga.
Pelaku berinisial AM (20) warga Tegalrejo, Magelang serta RKA (22), warga Klaten, langsung dihajar warga hingga bonyok.
Video memperlihatkan wajah pelaku yang babak belur juga sempat viral.
Kapolsek Tegalrejo Polresta Magelang, AKP Zubaidah, mengatakan AM dan RKA dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan.
Polisi hingga kini belum menetapkan status tersangka.
"Yang melakukan penganiayaan diduga RKA. Sedang kita dalami kasus ini," tutupnya.
Sebagian artikel ini telah tayang di TribunJogja.com dengan judul Santri di Magelang Jadi Korban Penganiayaan Pemuda Asal Klaten, Sempat Dipalak untuk Beli Miras
(Tribunnews.com/Endra)(TribunJogja.com/Yuwantoro Winduajie)