News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Resep Masakan

Resep Kangkung Ayam Madu Pedas, Cocok Jadi Ide Menu Buka Puasa yang Praktis

Penulis: Oktaviani Wahyu Widayanti
Editor: Arif Fajar Nasucha
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kangkung Ayam Madu Pedas

TRIBUNNEWS.COM - Berikut resep membuat Kangkung Ayam Madu Pedas yang praktis dan enak.

Kangkung Ayam Madu Pedas cocok jadi menu buka puasa yang nikmat dan spesial di bulan Ramadhan bersama keluarga yang sehat.

Membuat Kangkung Ayam Madu Pedas cukup mudah dan waktu yang diperlukan juga tidak terlalu lama.

Anda bisa mengkreasikan Kangkung Ayam Madu Pedas dalam berbagai varian menu, agar lebih variatif dan menarik.

Berikut resep serta cara dan bahan memasak Kangkung Ayam Madu Pedas enak dan mudah dibuat, yang Tribunnews rangkum dari SajianSedap.grid.id:

Bahan-bahan

Bahan

  • 1 ikat kangkung, siangi, rebus
  • 2 paha ayam fillet, potong kecil-kecil
  • 2 sendok makan maizena, larutkan dengan 2 sendok makan air
  • 2 sendok makan tepung terigu
  • 1/4 sendok teh baking powder
  • 1/4 sendok teh garam
  • 2 butir bawang merah, iris halus
  • 1 siung bawang putih, iris halus
  • 2 buah cabai merah besar, iris
  • 2 buah cabai hijau besar, iris
  • 3 sendok makan madu
  • 1 sendok makan saus tiram
  • 3/4 sendok teh garam
  • 1 batang daun bawang, iris halus
  • 2 sendok teh wijen sangrai, untuk taburan
  • 500 ml minyak untuk menggoreng

Langkah Pembuatan

  1. Pertama campurkan maizena, tepung terigu, dan baking powder dengan air, lalu aduk hingga kental.

  2. Kemudian celupkan ayam pada campuran maizena dan goreng ayam dalam minyak yang sudah dipanaskan hingga matang, setelah itu tiriskan.

  3. Selanjutnya panaskan minyak, tumis bawang merah, bawang putih, cabai merah, dan cabai hijau hingga harum.

  4. Lalu tambahkan madu, saus tiram, dan garam, masak hingga mengental.

  5. Setelah itu masukkan ayam dan daun bawang serta aduk sampai terbalut rata.

  6. Terakhir tata kangkung dalam piring saji dan tuang tumisan ayam, dan taburi wijen di atasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini