News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Resep Masakan

Resep Bubur Asyura, Tradisi Setiap 10 Muharram, Cocok Jadi Menu Buka Puasa Asyura

Penulis: Farrah Putri Affifah
Editor: Endra Kurniawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Bubur Suro - Berikut resep bubur Asyura yang menjadi tradisi setiap 10 Muharram dan dapat disajikan saat berbuka puasa Asyura.

TRIBUNNEWS.COM - Berikut resep bubur Asyura yang menjadi tradisi setiap 10 Muharram.

Bubur Asyura biasanya disajikan sebagai menu berbuka puasa bagi yang berpuasa Asyura.

Cara membuat bubur Asyura cukup mudah, hanya memerlukan waktu 45 menit.

Bubur Asyuara disajikan bersama dengan sayuran dan kerupuk.

Resep Bubur Asyura

Berikut Resep bubur Asyura yang dikutip dari SajianSedap.Grid.id:

Bahan-bahan

Bahan Bubur:

  • 350 gram beras yang dicuci bersih
  • 2.000 ml santan encer
  • 500 ml santan kental dari 1,5 butir kelapa
  • 6 lembar daun salam
  • 2 1/2 sendok teh garam
  • 2 batang serai yang dimemarkan

Bahan Kuah:

  • 2 paha ayam atas bawah filet, potong kotak kecil
  • 3 cm lengkuas, memarkan
  • 2 lembar daun salam
  • 2 batang serai, memarkan
  • 2 cm jahe, memarkan
  • 1/2 sendok teh merica bubuk
  • 4 sendok teh garam
  • 4 sendok teh gula pasir
  • 1.500 ml santan, dari 1 butir kelapa
  • 2 sendok makan minyak, untuk menumis

Bumbu Halus:

  • 10 butir bawang merah
  • 6 butir kemiri, sangrai
  • 3 siung bawang putih
  • 2 cm kunyit, bakar
  • 1/2 sendok teh jintan
  • 1 sendok teh ketumbar, sangrai

Langkah Pembuatan

  1. Siapkan beras dan santan encer. Rebus keduanya hingga mendidih. Api dikecilkan.

  2. Masukkan daun salam, garam, santan kental, dan serai. Aduk semua bahan hingga menjadi bubur. Jika sudah halus kemudian disisihkan.

  3. Untuk membuat kuah, tumis bumbu halus, daun salam, lengkuas, jahe, dan serai sampai harum.

  4. Masukkan ayam. Aduk semua bahan hingga tercampur rata dan warna berubah.

  5. Masukkan santan. Aduk hingga rata.

  6. Tambahkan garam, merica bubuk, dan gula putih. Aduk hingga tercampur rata.

  7. Masak hingga santan matang.

  8. Bubur Asyura siap disajikan bersama bahan pelengkap (kerupuk bawang, tahu goreng, perkedel kentang, kacang kedelai goreng, bawang goreng untuk taburan).

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini