News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Ekuinoks September Terjadi Besok, Matahari Melintas Tepat di Garis Khatulistiwa

Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
Editor: Whiesa Daniswara
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Suasana matahari terbenam dari Bukit Cinta di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur, Sabtu (27/3/2021). Fenomena astronomi Ekuinoks akan terjadi pada Kamis (23/9/2021). Ekuinoks adalah fenomena astronomi, yakni saat matahari melintasi garis khatuliswa. Tribunnews/Irwan Rismawan

Di belahan bumi utara, titik balik musim semi menandakan awal musim semi, sedangkan di belahan bumi Selatan, musim gugur dimulai dan karenanya disebut Ekuinoks musim gugur.

ILUSTRASI Ekuinoks dan Solstis (theepochtimes.com)

Baca juga: Fenomena Langit Minggu Ke-3 September 2021, Inilah Penjelasannya

Baca juga: Apa Itu Madden Julian Oscillation? Fenomena Alam yang Aktif di Indonesia Pekan Ini

Pengaruh Ekuinoks

Bagi penduduk Bumi yang berada di wilayah yang dilalui garis khatulistiwa saat Ekuinoks, Matahari akan terlihat berada tepat di atas kepala saat siang hari.

Di Indonesia, kota yang dilalui garis Khatulistiwa adalah Kota Pontianak, ibu kota Provinsi Kalimantan Barat.

Bagi penduduk Bumi di wilayah belahan utara dan selatan, Matahari akan condong ke arah utara atau selatan sejauh lintang tempat masing-masing orang berada.

Mengutip laman LAPAN, pengaruh Ekuinoks lainnya adalah pembagian waktu siang dan malam akan nyaris sama jumlahnya, yaitu masing-masing sekitar 12 jam.

Fenomena Ekuinoks ini tidak ada yang perlu dikhawatirkan sebab fenomena ini sering terjadi dan sebagai pertanda peralihan musim saja.

Pada bulan maret Ekuinoks menandakan datangnya musim panas.

Sementara pada bulan September menandakan peralihan musim pans ke musim hujan atau pancaroba.

(Tribunnews.com/Tio)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini