TRIBUNNEWS.COM - Hasil akhir Timnas Futsal Indonesia vs Thailand, Indonesia gagal melaju ke final Piala AFF Futsal 2018, Jumat (9/11/2018).
Timnas ditekuk Thiland 2-3.
Gol penentu kemenangan Thailand terjadi di menit akhir extra time setelah di babak kedua skor imbang 2-2.
Di menit tambahan itu, Indonesia juga sempat mendapat hukuman penalti.
Beruntung, penalti itu bisa ditepis oleh kiper Timnas.
Baca: Jadwal Semifinal Piala AFF Futsal 2018 Alami Perubahan
Babak pertama
Dikutip dari BolaSport.com, saat laga baru memasuki menit ke-3, kapten Indonesia, Sunny Rizky Suhendra harus ditandu ke luar lapangan.
Sunny sempat mengalami benturan dengan pemain Thailand, Osamanmusa, dan mengalami sedikit masalah dengan lututnya.
Tak lama berselang, Thailand langsung membuka keunggulan pada menit ke-6.
Kombinasi yang bagus dari pemain lawan sukses menggetarkan jala gawang Indonesia.
Thailand sukses menggandakan keunggulan setelah memanfaatkan kegagalan skema counter attack Indonesia.
Baca: Inilah Harga Tiket Semifinal Indonesia vs Thailand Piala AFF Futsal 2018, Beli via Online di Sini
Kali ini, Apiwat Chaemcharoen ikut mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-12.
Setelah terciptanya gol tersebut, pelatih skuat Garuda, Kensuke Takahashi, meminta time out.
Indonesia harus berhati-hati pada laga ini. Pasalnya, pada menit ke-15, Bambang Bayu Saptaji dan kolega telah melakukan lima kali pelanggaran.