News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Champions

Prediksi Ajax Amsterdam vs Juventus,Leg Pertama Perempat Final Liga Champions,Si Nyonya Tua Waspada

Penulis: Gigih
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUNNEWS.COM - Prediksi Ajax Amsterdam vs Juventus di Leg Pertama Babak Perempat Final Liga Champions, Kamis (11/4/2019) Pukul 02.00 WIB

Berikut adalah prediksi laga antara Ajax Amsterdam yang akan berhadapan dengan Juventus di Leg Pertama Babak Perempat Final Liga Champions.

Laga ini akan digelar di Johan Cruijff ArenA, kandang dari Ajax.

Baca: Live Score Hasil Babak Pertama Chelsea vs West Ham di Liga Inggris, The Blues Unggul 1-0

Baca: Prediksi Liverpool vs Porto di Final Liga Champions Leg pertama Perempat Final, Fokus Tuan Rumah

Baca: Hasil Liga Champions di Leg Pertama Babak Perempat Final, Liverpool Menang Manchester City Tumbang

Baca: Hasil Akhir Tottenham vs Manchester City, Babak Perempat Final Liga Champions,Spurs Menang 1-0

Baca: Hasil Akhir Liverpool vs Porto, Leg Pertama Babak Perempat Final Liga Champions, The Reds Menang 2-0

Juventus akan menghadapi lawan klasik mereka di ajang Liga Champions, Ajax Amsterdam.

Ajax merupakan tim kuda hitam di Liga Champions musim ini setelah menyingkirkan sang juara, Real Madrid di babak 16 Besar.

Luar biasanya lagi, Ajax kalah 1-2 di partai kandang menghempaskan Real Madrid dengan skor 1-4.

Ajax tidak bisa diremehkan oleh siapapun, skuat mereka diisi pemain muda berbakat seperti Frankie De Jong dan Matthijs De Ligt dan dipadukan dengan pemain senior seperti Daley Blind dan Dusan Tadic.

Kekuatan utama Ajax ada di gelandang keratif mereka, Frankie De Jong merupakan motor serangan Ajax bersama dengan Lasse Schöne di lini tengah.

Selain itu kolektivitas tim yang sudah menjuarai lima kali Liga Champions ini benar-benar menjadi kekuatan mereka, kemenangan di Real Madrid menjadi buktinya.

Di Santiago Bernabeu, mereka bukan hanya menang telakk 1-4 namun juga menguasai jalannya pertandingan dengan efektiftas serangan dan permainan terbuka khas Belanda yang diperagakan oleh Erik ten Hag sukses membuat Real Madrid kelimpungan.

Menghadapi Juventus di kandang, mereka harusnya bisa tampil lebih percaya diri, meskipun secara kualitas pemain Juventus di atas mereka, namun kolektivitas mereka jelas akan menjadi momok bagi Ronaldo dan kawan-kawan.

Di kubu tim tamu, mereka tidak mungkin bermain aman, mereka jelas akan mengerahkan kekuatan terbaik mereka untuk mencuri kemenangan di leg pertama kali ini.

Mental Juventus di Eropa kini dalam kondisi yang sangat baik, terbukti mereka berhasil membalikkan aggregat atas Atletico Madrid.

Atletico unggul 2-0 di Wanda Metropolitano, namun mentalitas yang dibawa oleh megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo berbicara, Si Nyonya Tua menang 3-0 lewat hattrick dari pemain asal Portuga tersebut.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini