Sebelum BTS, grup terakhir yang melakukannya adalah The Beatles pada 1995-1996.
Album Anthology 1, Anthology 2, dan Anthology 3 menempati posisi 1 dalam waktu 11 bulan dan 1 minggu (antara 9 Desember 1995 hingga 16 November 1996).
3. Album non-bahasa Inggris keempat yang menempati peringkat pertama
BTS menyanyikan lagu-lagunya dalam bahasa Korea, dengan beberapa kata bahasa Inggris.
Catatan serupa dibuat Andrea Bocelli dengan album Si, yang sebagaian besar berlirik bahasa Italia.
Baca: Video Jin BTS Berlatih meski Cedera Kaki jelang Love Yourself in Seoul jadi Perbincangan ARMY
Baca: RM BTS Kenakan Merek Favorit di Comeback Trailer Map of the Soul: PERSONA, Intip Harganya!
4. Terlaris dari BTS
Map of the Soul: Persona merupakan album terlaris BTS dalam pekan pertama penjualannya.
Persona terjual 196.000 kopi (album fisik) di pekan pertama, melampaui pencapaian Love Yourself: Answer (141.000).
Yang melampaui prestasi BTS pada 2019 hanya Backstreet Boys dengan album DNA yang terjual 227.000 kopi pada minggu pertama.
(Tribunnews.com/Pravitri Retno W/Kompas.com)