Ibu 6 anak ini mengaku setiap bertemu dengan Ibra selalu menanyakan keadaannya.
Saat bertemu dengan, Ayu juga tidak pernah melihat ciri-ciri pemakai pada diri Ibra.
"Setiap komunikasi mau pun bertemu selalu kami ajak bicara menanyakan keadaan beliau," sambungnya.
"Selama ini menunjukkan sikap dalam keadaan baik tidak mencuriga kan seperti pemakai (maaf mungkin kami masih awam kurang paham hal itu) kami hanya percaya bahwa dia sudah sembuh, berharap kepercayaan kami menjadi doa untuk Ibra dengan mempercayai," lanjutnya.
Terkait proses kasus yang dihadapi Ibra, Ayu mengaku sepenuhnya mendukung pihak BNN dan Polda Metro Jaya.
"Yang ketiga saya sangat mendukung pihak BNN polda metrojaya untuk menuntaskan kasus ini sampai ke akar nya agar bangsa ini bebas dari ancaman bencana narkoba...," tulis Ayu.
Ayu berharap, tertangkapnya Ibra saat ini dapat benar-benar membawa hikmah untuk adik tercintanya.
Sehingga Ibra dapat sembuh total dari ketergantungan serta dijauhkan dari lingkungan yang berbahaya untuk diri dan masa depannya.
"Saya mohon doa nya , terima kasih. Salam hormat dan harapan dukungan agar semua yang terbaik untuk adinda tersayang, semoga lekas sembuh dan taubat," tulis Ayu.
Ibra Azhari dengan Kasus Narkoba yang Menjeratnya
Diketahui, Ibra Azhari ditangkap pada Minggu (22/12/2019) dini hari.
Adik Ayu Azhari ini kedapatan mengonsumsi narkoba.
Hal ini dibenarkan oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Yusri Yunus.
"Ya, benar (Ibra Azhari ditangkap)" ujar Yusri yang dikutip dari Tribunnews.com.