News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Tangis Kang Mus Bukan Akhir, Preman Pensiun 4 Bakal Tayang Lagi, Kapan? Ini Bocorannya

Editor: Anita K Wardhani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Preman Pensiun 4

TRIBUNNEWS.COM - Kisahnya menggantung tapi episode sinetron Preman Pensiun 4 (PP4) telah selesai ditayangkan. Akankah sinetron ini berlanjut?

Tak sedikit fans yang bertanya-tanya, apakah ceritanya bakal berlanjut lagi.

Pasalnya, ending dari episode 33 atau episode terakhir Preman Pensiun 4 masih menggantung.

Penonton setia sinetron komedi yang tayang di RCTI itu masih belum mengetahui bagaimana peruntungan bisnis kicimpring Kang Mus, nasib anak buah bos copet Saep, hingga cerita perebutan terminal.

Akun-akun media sosial para pemain Preman Pensiun 4 pun 'diserbu' netizen.

Tak sedikit dari mereka yang menanyakan bagaimana kelanjutan cerita menggantung itu.

Nah, sekarang ada kabar gembira bagi para penggemar atau fans Preman Pensiun 4.

Baca: Preman Pensiun 4 Tamat, Kang Komar Baru Klarifikasi Alasan Tak Muncul, Buka Peluang Gabung Season 5?

Baca: Mengapa Ahmad Dhani Sudah Jarang Buat Karya Baru di Dunia Musik? Apa karena Sibuk Berpolitik?

Sang sutradara, Aris Nugraha telah menyatakan, begitu pandemi virus corona atau Covid-19 selesai, syuting Preman Pensiun 4 akan berlanjut.

Sebelumnya, syuting sinetron itu harus berhenti lantaran adanya pandemi.

"Buat Kang Epy dan teman-teman, ada kabar gembira, tadi juga ditelepon bertubi-tubi. Begitu pandemi selesai, Preman Pensiun 4 lanjut," ujar Aris Nugraha dalam cuplikan video conference yang diunggah akun Twitter @dodisanjaya.

Akun Dodi Sanjaya juga menuliskan keterangan serupa yang menyertai video itu.

Dia meminta penonton setia untuk menunggu kelanjutan cerita PP4 di RCTI.

"Hatur nuhun sudah menjadi penonton setia PREMAN PENSIUN 4.. Salam hormat & sekaligus menyampaikan kabar gembira dari Pak

@aris_nugraha
Sutradara & Penulis PREMAN PENSIUN 4 Tunggu PREMAN PENSIUN tayang kembali di 
@OfficialRCTI," tulisnya, dikutip TribunJabar.id, Sabtu (30/5/2020)

Cerita Terakhir

Di menit-menit terakhir episode Preman Pensiun 4 yang tayang pada Kamis (28/5/2020) malam, adegan berfokus pada Kang Mus.

Kang Mus yang sedang duduk di teras rumah bersama dengan istrinya, Ceu Esih, tiba-tiba membicarakan soal umur.

Ada adegan tangisan, kang Mus mengusap air mata.

Tak lama setelah itu, raut wajah Kang Mus bersedih. Dia menyebut, dia harus tetap sehat.

Pasalnya, sebagai seorang ayah, dia masih harus bertanggung jawab kepada anaknya, Safira.

Kang Mus mengatakan, dia harus membiayai perkuliahan hingga pernikahan anaknya kelak.

Episode itu pun selesai sampai adegan tersebut.

Tangisan Kang Mus ()

Sementara itu, sebelum adegan itu, ada adegan saat Otang diadang oleh salah satu anggota kelompok Toni.

Saat diseret dan dipojokkan ke tembok, Otang berhasil melawan.

Dia membuat orang yang mencegatnya tak berdaya.

Otang pun langsung menelepon bos kecil Toni, dan bilang jangan ada lagi yang mencegatnya.

Dia bilang, jika ingin perang, lebih baik perang sekalian.

Namun, Toni mengatakan, dia tak meminta anggota kelompoknya untuk mencegah Otang.

Adegan lainnya adalah saat Ujang, Murad, Pipit, dan Cecep berkumpul di tempat Mang Uu.

Mereka membicarakan soal Kang Mus yang sakit dan sudah tak ingin lagi mengurusi bisnis di jalanan.

Sang Sutradara, Aris Nugraha, dalam akun Instagram-nya juga menyebut, sebenarnya rencananya masih ada 19 episode lagi.

Namun, syuting dari sinetron komedi tersebut harus terhenti lantaran ada pandemi virus corona.

"Sebenernya masih panjang kan om episodenya? Karna corona jadi.. ?" tanya @rizki.cadel di salah satu postingan akun @arisnugraha_anpfilms.

Tangkapan layar akun Aris Nugraha. (Istimewa) ()

"@rizki.cadel masih 19 episode lagi," tulis @arisnugraha_anpfilms.

Aris Nugraha juga menanggapi harapan salah satu warganet yang ingin proses syuting dilanjutkan jika pandemi berakhir.

"Kalo udah new normal, semoga shootingnya bisa dilanjutkan," tulis @bramasto.adinugroho.

Akun @arisnugraha_anpfilms membalas komentar warganet itu dengan emoji bergambar kedua tangan terbuka, seperti posisi tangan sedang berdoa dan mengucap amin.

Artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul Syuting Preman Pensiun 4 Bakal Dilanjut, Kapan? Nih Bocorannya, 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini