TRIBUNNEWS.COM - Lima idol K-Pop berikut ini hampir hancur kariernya karena skandal palsu.
Kim Wooseok hingga Jennie BLACKPINK harus menghadapi hujatan warganet dan penggemar saat skandal palsu menerpa mereka.
Kim Wooseok personel UP10TION ini pernah dihujat warganet karena diduga telah melakukan pelecehan seksual terhadap Jeon Somi.
Sementara Jennie BLACKPINK pernah digosipkan berpacaran dengan produser lagu agensi tempatnya bernaung.
Baca: BTS Masuk 50 Besar Selebriti dengan Bayaran Tertinggi Versi Forbes, Kalahkan Kim Kardashian
Baca: 16 Hari Lagi BLACKPINK Resmi Comeback, YG Entertainment Umumkan Jadwalnya
Dikutip Tribunnews dari Koreaboo, inilah lima idol K-Pop yang diterpa skandal palsu:
1. Kim Wooseok UP10TION
Menjelang akhir 2016, banyak warganet menghujat Kim Wooseok saat tangkapan layar videonya bersama Jeon Somi beredar.
Melalui tangkapan layar tersebut, Kim Wooseok dituduh telah sengaja menyentuh bagian dada Somi saat pengambilan video.
Karena hal itu, Wooseok mendapat banyak hujatan dan ujaran kebencian.
Tapi, segera setelah itu terbukti bahwa member UP10TION ini tak menyentuh dada Somi.
Agensi Somi saat itu, YMC Entertainment, bahkan merilis pernyataan resmi.
"Pembuatan video dilakukan saat manajer sedang menonton, dan setelah mengonfirmasi langsung pada Somi, Wooseok dan manajer tidak ada kontak fisik saat itu.
Jeon Somi khawatir dan terkejut atas asumsi yang telah dibuat.
Kami ingin menyarakan tuduhan yang dibuat tidak benar.
Baca: Kronologi Lisa BLACKPINK Ditipu Manajernya, Pelaku Orang Kepercayaan hingga Selesai secara Damai
Baca: Sosok Manajer Penipu Lisa BLACKPINK, Kini Para Member Kecewa karena Sikapnya