Uya Kuya menatap Astrid namun tiba-tiba bola matanya menatap ke atas dengan wajah dan bibir pucat.
Melihat hal tersebut, Astrid langsung menangis, namun ia terus berusaha membangunkan suaminya.
Keesokan harinya dokter datang untuk memeriksa kondisi Uya Kuya untuk merujuknya ke rumah sakit.
Akhirnya Uya dan Astrid pun dirawat di rumah sakit.
Uya menjelaskan bahwa pengalamannya terinfeksi Covid-19 sangatlah mengerikan dan menyedihkan.
Uya pun memberi pesan jangan main-main, jangan bercanda dengan penyakit ini, Covid-19 ini berbahaya, efeknya gila.
"Jangan bilang bahwa Covid-19 ini berbahaya sama orang tua atau orang yang punya penyakit bawaan saja," tambah Uya Kuya.
Siapakah sosok Uya Kuya ini sebenarnya?
Awal Karier
Nama Uya Kuya mulai naik daun setelah bergabung dengan grup vocal Tofu sejak awal dibentuk pada tahun 1999.
Uya adalah putra dari pasangan Nararya Sutrasna dan Yuanita.
Ia menikah dengan seorang model bernama Astrid Khairunnisha dan telah dikaruniai dua orang anak, Cinta dan Nino.
Pada 28 Februari 2003, Uya memutuskan untuk keluar dari grup vocal Tofu yang telah membesarkan namanya tersebut.
Alasannya tak lain karena ingin bersolo karier.