Mereka siap untuk menjembatani pertemuan Indro Warkop dan Warkopi guna mencari penyelesaian polemik ini.
“Kita ingin menjembatani. Nanti kita undang Om Indro, kita juga undang Warkopi,” kata Dirjen KI, Freddy Harris saat jumpa pers virtual, Senin (27/9/2021).
Freddy berharap, agar pertemuan keduanya berujung pada penyelesaian masalah dan saling menguntungkan.
“Oke, biar nanti sudah selesai, enggak usah saling tuntut sana dan sini. Damai semua, jalan semua karena yang namanya lisensi itu harus mutual, sama-sama diuntungkan lah ya,” ungkap Freddy.
Ia juga menganjurkan agar penyelesaian dilakukan secara komunikatif antara kedua pihak.
“Sebenarnya tujuan HAKI itu mengedukasi masyarakat. Ya udahlah, minta maaf ke Om Indro. Terus, bikin kontrak lisensi, selesai,” tutur Freddy.
Untuk diketahui, sebelumnya Warkopi sendiri sudah mengirim pesan untuk bertemu dengan Indro Warkop beserta keluarga Lembaga Warkop DKI.
Namun, Indro Warkop akan bersedia bertemu dengan Warkopi apabila mereka menghentikan aktivitas pembuatan konten yang menyerupai Warkop DKI.