"Tapi, untuk urusan hidup juga sudah masing-masing," sambungnya.
Andriansyah menyebut komunikasi Ririn dan Aldi sangat tidak baik meski mereka tetap tinggal bersama.
"Kan sejak ada masalah ini, komunikasi jadi sangat jarang," ucapnya.
Andriansyah mengakui, selama Ririn Dwi Ariyanti tinggal serumah dengan Aldi Bragi dalam proses perceraian, keduanya hanya saling lihat tapi tidak tegur sapa.
"Tidak seperti suami istri yang harmonislah," ujar Andriansyah Tiawarman.
6. Lima tahun Ririn berusaha bertahan
Riri Purbasari selaku tim kuasa hukum Ririn menyebut kliennya itu telah melakukan konsultasi soal rumah tangga sejak 5 tahun ke belakang.
"Kalau dari saya ya, Ririn itu sebenarnya dari 5 tahun lalu sudah bolak-balik konsul," ujar Riri Purbasari ditemui di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Kamis (28/10/2021).
Namun kala itu, Riri menyarankan pada sang artis untuk berfikir matang-matang sebelum mengakhiri rumah tangganya dengan Aldi Bragi.
"Cuma memang saya bilang coba dipertahankan lagi," lanjut Riri Purbasari.
Konsultasi tersebut terkait perselisihan dalam rumah tangganya yang terus menerus mengalami perbedaan prinsip.
"Perbedaan prinsip aja dalam banyak hal jadi memang sudah tidak bisa ada kesesuaian lagi di antara keduanya," tutur Riri.
Setelah berusaha untuk menahan gejolak rumah tangganya itu, Ririn akhirnya memutuskan untuk bercerai dengan Aldi Bragi.
"Puncaknya sekarang lah makanya keduanya memang sama mencoba dan sama-sama tidak bisa rukun lagi. Jadi sama-sama mengajukan," tutup Riri Purbasari.
7. Hak asuh anak jatuh ke tangan Ririn
Dalam putusan cerai, Ririn mendapat hak asuh anak dari pernikahannya bersama dengan Aldi Bragi.
Meski demikian, pihak Ririn tak melarang jika Aldi ingin mengunjungi buah hatinya yang akan tinggal bersama Ririn.
"Oh tentu sekali, ini kan memang hak anak itu ada di dalam Undang-Undang perlindungan anak ya bahwa anak itu harus jelas," tutur Riri Purba, kuasa hukum dari Ririn Dwi Ariyanti di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Kamis (30/12/2021).
"Alhamdulillah hak asuh anak ada di Ririn, tapi pola pengasuhannya tetap bersama," bebernya.
Selain membahas soal hak asuh anak, dalam sidang putusan hari ini juga membahas soal nafkah pasca perceraian.
"Ya mengenai hak asuh anak dikabulkan, kemudian mengenai nafkah idah dan mut'ah yang dari awal memang sudah di ingatkan majelis hakim karena memang ada hak hak dari termohon ya hak dari istri," ujar Riri.
8. Aldi Bragi wajib nafkahi anak
Aldi Bragi dan Ririn Dwi Ariyanti resmi bercerai. Seiring putusan tersebut, Pengadilan Agama Jakarta Selatan telah menentukan besaran nafkah idah dan mutah.
Dari keterangan Humas Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Taslimah, Aldi Bragi diwajibkan memberi nafkah sebesar Rp 20 juta.
"Menghukum kepada pemohon untuk memberikan nafkah selama masa idah Rp 30 juta rupiah. Kemudian mutah sebesar Rp 20 juta rupiah," kata Taslimah seperti diberitakan Kompas.com, Kamis (30/12/2021).
Sebelumnya, kuasa hukum Ririn Dwi Ariyanti, Riri Purba, enggan membocorkan berapa besaran nafkah yang akan diterima kliennya.
Namun, ia menegaskan, Aldi Bragi sudah diperingatkan majelis hakim untuk memenuhi hak mantan istrinya.
"Memang sudah diingatkan Majelis Hakim, karena memang ada hak-hak dari termohon ya, hak dari istri. Harus diberikan nafkah idah dan mutahnya. Dan itu juga dikabulkan," ujar Riri.
9. Resmi cerai, Ririn lega
Ririn mengaku lega setelah Aldi Bragi membacakan ikrar talak di Pengadilan Agama Jakarta selatan, Kamis (10/2/2022).
Yang ada dalam benak Ririn untuk saat ini adalah cara dia untuk melanjutkan hidup serta membahagiakan anak-anak.
“Sudah lega, sudah berjalan sendiri sendiri, saling men-support untuk anak-anak,” ucap Ririn.