TRIBUNNEWS.COM - Akhir-akhir ini Baim Wong banjir komentar negatif terkait dirinya mendaftarkan Citayam Fashion Week ke Kemenkumham.
Meski demikian, Baim Wong mengaku tidak pernah membaca komentar negatif tentang dirinya.
Artis Baim Wong memiliki prinsip memilih tidak tahu apa-apa supaya ia bisa berpikir positif.
"Saya mendingan nggak tahu orangnya, siapa orangnya, supaya saya bisa berpikir positif terus" ujar Baim dikutip dari kanal YouTube Cumicumi, Jumat (29/7/2022).
"Dan misal ketemu orangnya pun saya nggak ada pikiran negatif, mendingan saya nggak tahu, saya dari dulu seperti itu," tambahnya.
Baim mengaku orang-orang mengirimkan berita tentang dirinya dari postingan Instagram Ridwan Kamil.
Baca juga: Baim Wong Geram, Namanya Banyak Dipakai untuk Aksi Penipuan
Ia tidak mau membaca dan membuka berita tersebut.
"Malah yang paling banyak yang design ke saya itu sebenarnya dari Pak Ridwan Kamil ya," beber Baim.
"Saya nggak baca dan nggak buka, banyak banget yang kirim ke saya, karena saya masih harus berfikir positif sama setiap orang," tambahnya.
Baca juga: Baim Wong Tegaskan Tak Tahu Soal Pihak Lain yang Daftarkan Citayam Fashion Week
Baim mengaku tidak pernah kepikiran dengan komentar negatif, karena ia tahu niat dan tujuannya.
"Saya nggak pernah mikir cacian maki itu menghancurkan saya, saya terlalu kuat dengan visi saya, tapi langkahnya yang harus saya pikirkan," ujar Baim.
Perasaan sakit hati Paula Verhoeven juga dirasakan juga oleh Baim.
"Saya tahu dia sakit hati, saya tahu dia baca semua komennya," ungkap Baim.
Baim menyampaikan juga banyak mendapat dukungan dari teman-temannya.
"Saya wajar sih mereka berfikir beda-beda, senengnya saya, mereka mau tahu penjelasan dari saya," jelas Baim.
"Mereka mau komunikasi sama saya, mereka mau tau penjelasan saya," tambahnya.
Menurut Baim, paling penting sekarang adalah komunikasi.
"Saya senang dari orang-orang yang mau mendengar penjelasan saya, semuanya ya tokoh, ustaz, sampai temen saya berdatangan memberi dukungan kepada saya," beber Baim.
Baca juga: Heboh Uang Rp 500 Juta Dibawa Baim Wong ke Rumah Bonge, Sebenarnya Itu untuk Citayam Fashion Week
Baim Wong daftarkan Citayam Fashion Week
Sebelumnya, Baim Wong mendaftarkan merek Citayam Fashion Week ke Kemenkumham.
Baim mendaftarkan merek Citayam Fashion Week lewat perusahaan miliknya PT. Tiger Wong.
Permohonan tersebut berdasarkan PDKI Kemenkumkam diajukan pada 20 Juli 2022.
Hal tersebut, Baim mendapat kritikan dari warganet hingga Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil.
Gubernur Jawa Barat itu memberikan nasihat kepada Baim Wong untuk mencabut pendaftaran Citayam Fashion Week.
Baca juga: Baim Wong Ternyata Tahu Ridwan Kamil Nasihati soal Citayam Fashion Week, Pilih Tak Mau Buka dan Baca
Baim Wong mencabut pendaftaran Citayam Fashion Week
Baim akhirnya resmi mencabut pendaftaran Citayam Fashion Week ke Kemenkumham.
Dia mencabut pendaftaran dengan menandatangani surat permohonan penarikan kembali permohonan baru.
Ayah dua anak itu menyampaikan kepada awak media jika sebenarnya ada beban bila melanjutkan pendaftaran Citayam Fashion Week.
"Kita harus melepas karena beban saya itu berat ketika Citayam Fashion Week ada di saya," ujar Baim.
"Terlalu luas, visinya gede dan uang yang dikeluarkan banyak banget," tambahnya.
Ia berharap Citayam Fashion Week tidak hilang dan tetap berjalan.
(Tribunnews.com/Dicha Devega)