Pun tindakan itu dilakukan Billar berulang-ulang.
"Korban (Lesti Kejora) terjatuh ke lantai dan hal tersebut dilakukan berulang-ulang," tulis laporan Lesti Kejora.
"Terlapor (Rizky Billar) berusaha menarik tangan korban ke arah kamar mandi dan membanting korban ke lantai dan berulang kembali," tambahnya.
Penyebab Tulang Leher Lesti Geser karena Dibanting Billar di Kamar Mandi
Endra Zulpan mengungkapkan dampak KDRT yang dialami Lesti.
Ibu satu anak ini mengalami kesakitan hingga memar di beberapa bagian tubuh.
Bahkan dikabarkan tulang leher Lesti sampai bergeser.
Ditemui pada kesempatan berbeda, Endra Zulpan mengungkapkan penyebab tulang leher Lesti bergeser karena dibanting Billar di kamar mandi.
"Iya, ada juga lebam, kan dia dibanting, di kasur dibanting. Nah, terus di kamar mandi," ujar Zulpan, seperti diberitakan Kompas.com.
"Itu yang di leher itu akibat bantingan di kamar mandi itu," lanjutnya.
"Iya (sampai geser tulang lehernya), dibanting di kamar mandi itu, lehernya sakit itu sehingga mengalami pergeseran," tegasnya lagi.
Sempat dirawat di Rumah Sakit Bunda Menteng, Jakarta Pusat, Lesti kini sudah diperbolehkan pulang.
(Tribunnews.com/Ayumiftakhul)(Kompas.com/Baharudin Al Farisi/Cyntia Lova)