Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Musisi Jaz Hayat merilis single baru yang berjudul 'Move On Tutorial'. Single tersebut tandai transisinya dalam bermusik.
Dikatakan Jaz dalam sebuah wawancara virtual, single terbarunya itu menjadi warna baru untuknya dalam bermusik.
Sebab, lagu tersebut hadir setelah Jaz merilis album Transisi pada pertengahan 2022 lalu.
“Setelah album Transisi yang banyak menghadirkan eksperimen dari segi musik, emang lagu ini pas banget untuk gambarin bahwa aku move on ke fase berikutnya. Jadi, ini memang transisi perjalanan musik aku," tutur Jaz dalam wawancara virtual, Selasa (10/1/2023).
Baca juga: Cinta Pertama Jaz, Bukan Musik Tapi Sepak Bola
Jaz pun menjelaskan soal lagu barunya itu yang bicara soal move on. Ia masih membawa tema percintaan yang mengajak pendengarnya untuk move setelah rasa sakit.
“Setiap orang pasti pernah sedih dan tersakiti. Tapi, suatu saat, rasa sakit hati itu akan hilang dan digantikan oleh sesuatu yang baru," tutur Jaz.
"Entah itu dalam bentuk seseorang atau situasi yang baru. Untuk mengingatkan akan hal itulah, lagu 'Move On Tutorial' ini lahir,” tambahnya.
Diakui Jaz lagu barunya ini cukup memberikan banyak tantangan selama proses pengerjaannya, sehingga digarap lebih lama dari ekspetasinya.
"Awalnya, aku pikir, rekaman single ini akan mudah. Paling hanya memakan 2-3 jam. Ternyata, karena kendala teknis, rekaman harus dilakukan berulang-ulang. Dari yang semangat, lama-lama jadi mulai terasa berat," ungkap Jaz.
Setelah merilis single 'Move On Tutorial' Jaz berharap bahwa tahun mendatang akan menuju ke arah yang lebih baik lagi termasuk keinginannya untuk konser di tiga negara.
“Karena event dan festival sudah mulai bermunculan lagi, aku berharap, di tahun 2023 nanti, apresiasi terhadap musik akan bisa lebih besar lagi. Aku ingin mewujudkan cita-citaku untuk konser di tiga negara, yaitu Indonesia, Malaysia, dan Brunei. Doakan saja," beber Jaz.