"Kami, Polres Probolinggo, memfasilitasi mediasi. Mediasi berjalan dengan baik dan lancar," katanya.
Wisnu melanjutkan, upaya mediasi membuahkan hasil.
Semua pihak memutuskan berdamai serta saling memaafkan.
"Seluruh pihak yang hadir sepakat damai. Mereka saling memaafkan dan tak melanjutkan persoalan ini ke tahap berikutnya. Masalah ini selesai," jelasnya.
Bisnis Luluk
Berdasarkan akun Instagram pribadinya, Luluk Sofiatul Jannah atau Luluk Nuril memiliki beberapa bisnis yang bergerak di dunia fashion.
Kedua bisnisnya itu bernama LN Collection yang menjual pakaian, dan LN THRIFT yang menjual barang-barang loakan dari luar negeri.
Selain memiliki bisnis sendiri, Luluk Nuril juga adalah brand ambassador klinik kecantikan bernama Ifa Beauty Aesthetic.
Terkenal sebagai seleb TikTok, di beberapa postingan, Luluk menonjolkan sisi glamornya. Ia mulai mengenakan perhiasan segambreng di pergelangan, jari, dan lehernya.
Selain itu, dia juga kerap menggunggah video sikap hedon, seperti ke Bali hanya untuk menyambangi dua club. Lalu, bertandang ke luar negeri.
Akun TikTok pribadi Luluk, bernama @luluk.nuril diikuti 944 ribu orang dan 5,4 M like.
Sedangkan akun Instagram miliknya, @luluknurilreal, telah memiliki 18,3 ribu pengikut.
Artikel ini telah tayang di TribunJatim.com dengan judul Tampang Masa Lalu Istri Polisi Probolinggo Sebelum Dinikahi, Kini Beda, Curhat Dulu Diselingkuhi