Lebih lanjut, merasa dirinya juga mempunyai hak mengenai sertifikat tersebut, Mirna berinisiatif untuk melaporkan permasalahan tersebut ke polisi.
Tak hanya itu, Ody Mulya pun disebutnya saat itu juga sedang jatuh sakit.
"Nah akhirnya karena ini juga ada hak saya Pak Ody juga lagi sakit tidak berdaya ya makanya saya bilang gimana mau dilaporin enggak," tuturnya.
Awalnya, Mirna mengaku dirinya dan suaminya melaporkan permasalahan tersebut hanya sebagai ancaman saja.
Sedangkan laporan tersebut justru menjadi kasus yang panjang.
"Tadinya kan rencana laporin kan hanya untuk syok terapi tidak mau panjang sampai sekarang ternyata, ya udah dilaporin," terangnya
(Tribunnews.com/Ifan)