"Ya tidak ada salahnya, kecuali Lesti ditunjuk sebagai Menteri Pertanian baru itu harus dipertanyakan," tuturnya.
Hal ini lantaran Lesti Kejora membantu mempromosikan terkait pertanian.
Selain itu, Lesti Kejora juga disebut gemar berkebun dan memiliki sawah.
"Kalau hanya sebagai Duta ya nggak ada salahnya, kan tujuannya untuk mempromosikan."
"Dia seneng berkebun dan memang kebetulan juga punya sawah," imbuhnya.
Rizky Billar menyampaikan, hal itu bertujuan agar keluarga Lesti Kejora di Cianjur tak perlu membeli beras lagi.
"Tapi ya hanya sebatas agar keluarga tidak perlu beli beras lagi, agar keluarga di Cianjur itu bisa mendapatkan kegiatan positif," paparnya.
Dalam kesempatan tersebut, Rizky Billar meyakini masyarakat yang tak suka hanya melihat dari berita yang beredar.
Kendati demikian, Rizky Billar tak melarang siapa pun untuk memberikan asumsi mereka.
"Mereka hanya melihat dari layar kaca, hanya melihat dari berita."
"Setiap orang punya asumsi, setiap orang punya pemikiran, saya nggak bisa memaksakan," bebernya.
Rizky Billar pun tak mungkin mendatangi satu per satu.
Terakhir, Rizky Billar menyinggung perihal dosa besar yang diakibatkan oleh mereka.
"Saya kan nggak mungkin satu per satu, door todoor dateng ke rumah maisng-masing, 'Ya udah, lo mau lihat aslinya gua gimana?' Kan nggak mungkin begitu."
"Ya udah terserah mereka, tapi yang pasti adalah ghibah aja itu udah dosa besar, apalagi fitnah," tutup Rizky Billar.
(Tribunnews.com/Katarina Retri)
Berita lainnya terkait Rizky Billar dan Lesti Kejora