News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Nenek Cantik Puspa Dewi Lakukan Operasi Plastik, Ini Penampakan Sebelum dan Sesudah

Editor: Willem Jonata
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Influencer dan selebgram Puspa Dewi dikenal sebagai nenek tercantik. Usianya kini 56 tahun.

TRIBUNNEWS.COM - Puspa Dewi pernah mendapat julukan nenek tercantik. Ia terlihat jauh lebih muda dari usia sebenarnya.

Banyak orang mengaguminya setelah mengetahui rahasia awet muda karena mengonsumsi makanan sehat dan berolahraga.

"Hati yg selalu bersyukur, positif, gembira dan bahagia dibarengi dg pola hidup sehat, itulah yg diantaranya membuat kita jadi awet muda,” tulisnya seperti dikutip Grid.Id.

Kala itu ia menyampaikan pendapatnya tentang pernyataan seorang selebgram yang menyebut childfree bisa bikin awet muda.

Namun, kekaguman tersebut luntur setelah Puspa Dewi membuat pernyataan mengejutkan.

Ia mengaku melakukan operasi tiga bulan lalu.

"Operasi itu bukan karena kemauan orang tapi kemauan saya. Saya heran, ada berita viral judulnya 'Satu Dunia Dibohongi Puspa Dewi' (karena operasi plastik) padahal saya operasi baru 3 bulan lalu," ujarnya.

Puspa Dewi melakukan operasi plastik di beberapa area wajah karena tak ingin mengalami perubahan drastis seiring usianya yang mulai menua.

Maklum, kantung matanya sudah kendur, ada kerut.

Baca juga: Cara Tak Biasa Selebgram Puspa Dewi Rayakan Ulangtahun ke-55

"Terus pas ketemu konsultan plastic surgery-nya, itu disarankan ada facelift, ada necklift. Mata lipetan dikembaliin, yang di bawah kantong mata, aku pasrah aja, soalnya ditangani 3 dokter juga," terangnya.

Terakhir di bagian hidung. Memang tidak ada yang diubah. Ia hanya melakukan operasi untuk mengencangkan kulit.

"Aku maunya sama, tetap Puspa Dewi, cuma lebih kenceng aja. Dikit aja ya, yang penting tetap Puspa Dewi," ujarnya.

Hasilnya pun mengesankan. Kerutan nyaris tak terlihat di wajahnya.

Penampakan wajah nenek cantik Puspa Dewi sebelum dan sesudah operasi plastik.

Siapa sangka, pengakuan Puspa itu menuai pro dan kontra dari publik.

Ada yang bilang operasi plastik merupakan hal lumrah dilakukan untuk mempercantik diri.

"Kalo duitku banyak pengen juga kek beliau. Banyak perawatan, baju mendukung tampil muda, makanan sehat. Apalah2 aku ini segala macam dimakan yg penting kenyang," tulis @indahwidianto.

Namun, tak sedikit yang berhenti kagum karena Puspa Dewi terlihat muda dan cantik di usia tua berkat operasi plastik.

"Hasil oplas mahh GK herann GK kagum," tulis @alowd***.

Puspa Dewi sendiri menanggapi pro kontra soal kabar dirinya operasi plastik.

"Dear netizen yg budiman dan baik hati... banyak pro kontra mengenai oplas saya yg baru saya lakukan 3 bulan yg lalu setelah usia sy hampir 56 tahun ini."

"(Saya justru melakukannya sekarang karena sy dan kelg berpendapat jika nantinya makin tua saat sy perlu, belum tentu baik scr fisik utk dilakukan surgery)."

"Dear netizen...ada baiknya sebelum berkomentar dibaca dulu caption saya di post sebelumnya yah...sepertinya sudah cukup jelas disana."

"Budayakan membaca sebelum berkomentar... keep positive vibes, salam sayang untuk semua netizen dimanapun kalian berada...kita hargai setiap orang punya cara yg berbeda utk menyayangi diri sendiri dengan menjaga apa yg sudah diberikan oleh Tuhan."

Untuk diketahui, Puspa Dewi baru saja merayakan ulang tahunnya ke-56.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini