TRIBUNNEWS.COM - Film Agak Laen berhasil meraih lebih dari dua juta penonton hingga Kamis (8/2/2024) pukul 14.00 WIB.
Jumlah tersebut berhasil dicapai film Agak Laen di hari ke-7 penayangannya di seluruh bioskop Indonesia.
Hal tersebut diumumkan oleh rumah produksi film Agak Laen, Imajinari Pictures melalui akun Instagram resminya.
"Hingga hari ini pukul 14.00 WIB, 2.000.000++ penonton sudah bantu Jegel manggil Pak Basuki.”
"Mulai hari ini libur panjaaaaang. Daripada diem GAJELAS, gas ke bioskop, Pasukan! Kasih sibuk itu kakak bioskop sobek-sobek tiket!" tulis @imajinari.id, Kamis (8/2/2024).
Tak hanya itu, produser film Agak Laen, Ernest Prakasa juga turut memberikan tanggapan atas capaian penonton film tersebut.
Ernest tampaknya merasa pasrah dan tak menduga atas pencapaian film Agak Laen yang cukup fantastis.
Pernyataan tersebut dituliskan Ernest pada unggahan di akun Instagram-nya yang berisikan konten serupa dengan Imajinari.
"Terserah kalian lah gw udah ga ngerti lagi." tulis @ernestprakasa.
Sementara itu, pemeran dalam film Agak Laen yakni Indra Jegel, Bene Dion, Boris Bokir dan Oki Rengga juga mengungkapkan rasa syukur sekaligus terkejut lantaran film yang dibintanginya sangat laris.
"LATERKATAKEN halooooo… terimakasih PASUKAN" tulis @borisbokir_
Baca juga: Film Agak Laen Raih 1 Juta Penonton di Hari ke-4 Tayang, Sudah Diprediksi Indra Jegel pada 2023
"DUAAAAA JUTAAAAAAAA TERIMA KASIH SEMUAAANYAAAA" sebut @indrajegel
"APALAGI YANG BISA KUBILANG SELAIN MAKASIH SEMUANYA. YOKLAH YOK BIKIN KELEN MAU BERAPA JUTA LAGI, KAMI SIAP." tulis @okirengga33
"KOK JADI RAME KALI WOI?! KEK MANALAH INI?!" tulis @bene_dion.