TRIBUNNEWS.COM - Usai keluarkan nama putri sulungnya, Laura Meizani Mawardi alias Lolly dari Kartu Keluarga (KK), Nikita Mirzani kini mantap hapus tato namanya dari punggung.
Seperti diketahui, hubungan ibu-anak antara Nikita Mirzani dan Lolly tampaknya tak bisa diselamatkan lagi.
Tak hanya dihapus dari kartu keluarga, Nikita Mirzani pun juga mencoret Lolly dari hak ahli warisnya.
Terbaru, kini wanita yang kerap disapa Nyai ini terlihat menghapus tato bertuliskan nama Laura dari punggungnya.
Tato nama Lolly di punggung Nikita Mirzani itu berada di dalam gambar berbentuk hati disertai gambar malaikat dan setan.
Bahkan, wanita berusia 38 tahun tersebut jga membuat tato simbol mahkota di atas nama anak sulungnya, Lolly.
Meski demikian, Nikita lebih memilih untuk menghapus tato yang ukurannya cukup besar dan hampir memenuhi punggungnya.
Hal tersebut terungkap dari unggahan Nikita Mirzani, dalam Instagramnya, @nikitamirzanimawardi_172, Rabu (27/3/2024).
Sontak, postingan Nikita Mirzani pun menuai beragam spekulasi dari publik.
Baca juga: Soal Kemungkinan Damai dengan Lolly, Nikita Mirzani Terdiam dan Tahan Tangis: Biar Waktu yang Jawab
Tak sedikit yang beranggapan bahwa aksi dari mantan istri dari Antonio Dedola menghapus tato tersebut sebagai bentuk rasa sakit hatinya dengan Lolly.
Namun, ada juga yang beranggapan bahwa hal tersebut bentuk dari jalinan seriusnya dengan ajudan pribadi Prabowo, Rizky Irmansyah.
Nikita Mirzani Bicara Soal Kemungkinan Damai dengan Lolly
Sebelumnya, Nikita juga menceritakan alasan dirinya menghapus nama Lolly dari kartu keluarga.
Hal itu ia sampaikan saat menjadi bintang tamu dalam acara Berkahnya Ramadan Trans TV saat sesi tanya jawab dengan Ustaz Syam.
Baca juga: Senang Diterima Baik oleh Orang Tua Kekasihnya, Nikita Mirzani: Punya Keluarga Baru yang Aku Idamkan