TRIBUNNEWS.COM - Kasus anak Nikita Mirzani, Lolly dengan kekasihnya Vadel Badjideh masih hangat menjadi perbincangan publik.
Komnas Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) kini juga menyoroti kasus yang tengah ramai itu.
Dalam hal ini, Komnas Perlindungan Anak Indonesia memperhatikan soal pengasuhan antara ibu dan anak.
"Kasus ini kita lihat lebih dalam persoalan pengasuhan ya," kata Komisaris Komnas Perlindungan Anak, dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Selasa (24/9/2024).
Melihat dari pemberitaan yang tersebar, ia menilai adanya perbedaan pendapat Nikita Mirzani dengan Lolly.
"Dari pemberitaan yang kita lihat, ini kan terjadi perbedaan pandangan ya antara ibu dan anak," ujarnya.
Karena hubungan Nikita dan Lolly yang belum membaik, KPAI pun bersedia untuk membantu jika dibutuhkan mediasi.
Menurutnya, jika permasalahan tersebut terus dibongkar di publik, tentunya hal itu akan mempengaruhi tumbuh kembang Lolly.
"Ini belum terselesaikan ya, tentu KPAI siap menyelesaikan jika dibutuhkan misalnya terkait mediasi."
"Karena jika urusan privat ini terus dipublikasi di media sosial, tentu privasi anaknya akan menjadi perdebatan publik."
"Dan tentu ini tidak baik untuk tumbuh kembang anak," jelasnya.
Baca juga: Update Laporan Nikita Mirzani Terhadap Vadel Badjideh, Polisi Sudah Terima Hasil Visum Lolly
Selain itu, KPAI pun juga siap untuk mendampingi Lolly yang diketahui kini masih di bawah umur.
Hal itu buntut adanya laporan Nikita terhadap Vadel atas dugaan persetubuhan anak di bawah umur hingga permintaan aborsi Lolly.
"KPAI siap untuk misalnya butuh pendampingan psikologis terkait Lolly."
"Kemudian anak ini juga ketika berhadapan dengan hukum atau status lainnya, tentu kita siap juga sisi dalam pendampingan hukum." ucapnya.
Nikita Mirzani Tak Sabar Bertemu Vadel Badjideh
Di sisi lain, Nikita Mirzani tak sabar ingin bertemu langsung dengan Vadel Badjideh, kekasih sang putri, Lolly.
Kini Vadel Badjideh masih berstatus sebagai saksi terlapor dalam laporan yang dibuat Nikita Mirzani di Polres Metro Jakarta Selatan.
Penyidik juga sudah mengatur jadwal pemeriksaan untuk Vadel Badjideh.
Baca juga: Razman Nasution Protes Nikita Mirzani Tantang Warganet Hilangkan Akun IG-nya: Saya Kejar!
Nikita Mirzani pun menanti waktu Vadel menghadiri pemeriksaan.
"Gue pengin banget ketemu," ungkap Nikita Mirzani.
Meski begitu, ibu tiga anak ini membeberkan sejumlah syarat untuk pertemuan itu.
Nikita ingin bertemu langsung dengan Vadel secara privasi tanpa ada kamera yang menyoroti momen tersebut.
"Nggak ada kamera, nggak ada CCTV, gue pengin banget ketemu," ujar Nikita.
Saat ditanya apa yang akan dilakukan saat bertemu Vadel Badjideh, Nikita Mirzani merahasiakannya
Nikita enggan untuk mengungkap hal yang ingin dilakukannya kepada Vadel.
"Itu rahasialah," ujarnya.
(Tribunnews.com/Ifan/Indah)