News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

MotoGP

JADWAL LIVE MotoGP 2021 di TRANS7 - Kesaktian Julukan The Doctor Milik Rossi Perlahan Luntur

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Monster Energy Yamaha MotoGP Pembalap Spanyol, Maverick Vinales (tengah) berkendara selama Moto GP Qatar Grand Prix di Losail International Circuit, di kota Lusail pada 28 Maret 2021. KARIM JAAFAR / AFP

TRIBUNNEWS.COM - Jadwal Live MotoGP 2021 di Trans7, di mana Valentino Rossi cs akhir pekan ini libur balapan, Minggu (9/5/2021).

Seri ke-5 MotoGP 2021 bertajuk MotoGP Prancis 2021 baru akan berlangsung, Jumat (14/5/2021) hingga Minggu (16/5/2021) di Sirkuit Le Mans.

Pecinta ajang balap MotoGP 2021 dapat menyaksikan seluruh seri balapan melalui live streaming Trans7, Usee TV, maupun Fox Sports via Vidio.com.

Klasemen MotoGP 2021 cek di sini.

Baca juga: JADWAL Race MotoGP 2021 Live TRANS7: Marc Marquez Siapkan Skenario Pensiun, Ogah Ikuti Jejak Rossi

Baca juga: JADWAL TAYANG MotoGP 2021 di TRANS7 - Marc Marquez Diklaim Sudah Tak Bisa Bikin Keajaiban

Satu di antara rider yang kini kian menjadi sorotan ialah Valentino Rossi.

Valentino Rossi yang tergabung di Yamaha Petronas SRT terus menunjukkan penampilan yang merosot di MotoGP 2021.

Sebagai bukti valid dari empat seri yang berlangsung, Valentino Rossi tak pernah finis di jajaran 10 besar.

Capaian terbaik yang ditorehkan Valentino Rossi sepanjang empat seri MotoGP 2021 ialah finis di urutan ke-12.

Bahkan, perlahan julukan The Doctor milik Valentino Rossi mulai kehilangan kedigdayaannya.

Julukan The Doctor disematkan kepada Rossi karena rider asal Italia itu bekerja layaknya seorang dokter,

Ia terkenal dengan pemahaman yang sangat jeli akan settingan sebuah motor.

Di sisi lain, The Doctor juga menerapkan banyak aspek yang dilakukan terhadap kuda besinya sebelum melakukan race.

Namun saat ini bak kehilangan tajinya, Rossi mengakui kesulitan untuk memahami bagaimana settingan yang dimiliki oleh M1.

Catatan saja, meski 'turun kasta' ke tim satelit pemegang sembilan gelar juara dunia itu mendapatkan sokongan penuh dari pabrikan Yamaha.

Ia memperoleh spek motor yang tak ada bedanya dengan milik Vinales maupun Quartararo.

Rossi yang biasanya terkenal paham akan seluk beluk M1, terbaru mengaku kesulitan untuk memahami set-upnya.

"Saya tidak tahu persis apa yang terjadi dengan motor tentang set-up, atau setidaknya saya kurang tahu tentang itu dibandingkan tahun-tahun sebelumnya," terang Rossi, dikutip dari laman Motosan.

Meskipun demikian, Rossi tak terlalu mempermasalahkan dengan settingan yang dimiliki M1 untuk MotoGP 2021.

"Tapi saya tidak berpikir, saya akan membuat banyak perubahan."

Satu-satunya hal yang membuat jengkel Valentino Rossi ialah penggunaan ban.

Semenjak Yamaha mengenakan ban sof dari Michelin, Rossi selalu memiliki kendala.

Te Doctor mengeluhkan grip ban belakang selalu habis dan membuatnya kesulitan untuk tampil maksimal.

"Saya cenderung berpikir bahwa ban ini sangat soft," terang Rossi melanjutkan.

Layak ditunggu bagaimana Rossi mengatasi masalahnya di musim ini.

Sebagai catatan, MotoGP 2021 digunakan oleh The Doctor sebagai parameter dirinya mengambil keputusan.

Jika dirinya masih kompetitif, maka ia berpeluang untuk mengaspal di Indonesia pada MotoGP 2022.

Namun jiak sebaliknya, maka peluang Valentino Rossi gantung helm sangatlah besar.

Jadwal MotoGP 2021:

28 Maret - GP Qatar, Sirkuit Losail

4 April - GP Doha, Sirkuit Losail

18 April - GP Portugal, Sirkuit Portimao

2 Mei - GP Spanyol, Sirkuit Jerez

16 Mei - GP Prancis, Le Mans

30 Mei - GP Italia, Sirkuit Mugello

6 Juni - GP Catalunya, Sirkuit Catalunya

20 Juni - GP Jerman, Sachsenring

27 Juni - GP Belanda, Sirkuit Assen

11 Juli - GP Finlandia, KymiRing*

15 Agustus - GP Austria, Red Bull Ring

29 Agustus - GP Inggris, Sirkuit Silverstone

12 September - GP Aragon, Sirkuit Aragon

19 September - GP San Marino, Sirkuit Misano

3 Oktober - GP Jepang, Sirkuit Motegi

24 Oktober - GP Australia, Phillip Island

31 Oktober - GP Malaysia, Sirkuit Sepang

14 November - GP Valencia, Sirkuit Ricardo Tormo

Seri Ditunda

11 April (belum ada waktu pengganti) - GP Argentina, Sirkuit Termas de Rio Hondo

18 April (belum ada waktu pengganti) - GP Americas, Sirkuit Americas

Disclaimer: Jadwal MotoGP 2021 dapat berubah sewaktu-waktu

Link Live Streaming

Live streaming Trans7 >>>

Live streaming Trans7 via UseeTV >>>

Live streaming FoxSports >>>

Live streaming FoxSports via Vidio.com >>>

(Tribunnews.com/Giri)

Ikuti Berita Terkait MotoGP

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini