Selain itu, Tangerang Hawks merupakan tim yang kerap kebobolan juga.
Hal itu dapat dilihat dari statistik 6 laga yang telah dilakoni, Hawks hanya mencetak 57,7 PPG.
Sedangkan lawan dapat mencetak poin di ring Hawks dengan torehan 67,3 PPG.
Dari segi presentase sontekan 2 poin, Hawks memperoleh 38,6%.
Sementara lawan perolehan presentasenya jauh lebih tinggi yakni, 45,4%.
Dengan demikian, Hawks masih harus meningkatkan produktifitas mencetak poin.
Sekaligus membenahi pertahanan tim yang kerap kebobolan oleh lawan.
Dengan datangnya pemain anyar, diharapkan segera nyetel dengan pemain lama.
Ini tugas Jarron setelah bergabung untuk dapat berkolaborasi apik dengan pemain andalan Tangerang Hawks.
(Tribunnews.com/Niken Thalia)