TRIBUNNEWS.COM - Pertandingan kedua Indonesian basketball League (IBL) 2022 menyajikan antara Amartha Hangtuah dan Pacific Caesar, Jumat (4/3/2022).
Pertandingan kedua tim berjalan seru ini, sebelumnya akhirnya dimenangkan oleh Pacific Caesar dengan skor 71-75.
Kemenangan ini sekaligus memutus rekor kekalahan beruntun dari Pacific Caesar.
Sementara Amartha Hangtuah harus kembali keluar dari jalur kemenangan.
Baca juga: Hasil IBL 2022: Bermain Agresif, NSH Mountain Gold Tundukkan Bima Perkasa Jogja
Baca juga: Berlangsung Hingga Overtime, Amartha Hangtuah Berhasil Bekuk Bumi Borneo Pontianak
Pada pertandingan ini, kedua tim saling kejar raihan skor sejak kuarter pertama.
Aksi saling kejar dari kedua tim antarkan skor akhir yang berujung imbang di kuarter pertama yakni, 14-14.
Di kuarter kedua, Pacific Caesar menaikan tensi permainan dan berhasil menyalip skor Amartha Hangtuah.
Hasilnya, Pacific Caesar pun berhasil unggul dari Amartha Hangtuah dengan skor 29-36.
Setelah turun minum, Amartha Hangtuah berusaha untuk kejar ketertinggalan.
Selain itu, Amartha Hangtuah pun menurunkan pemain andalan, Fisyaiful Amir.
Bermain dengan kondisi kurang fit, pemain yang akrab disapa If itu berhasil bantu Amartha Hangtuah imbangi Pacific Caesar.
Tambahan amunisi dari If, antarkan Amartha Hangtuah imbangi Pacific Caesar dengan skor 53-53 di kuarter ketiga.
Berjalannya kuarter keempat, Pacific Caesar tak lengah dan semakin menunjukkan ketajamannya.
Baru dua menit berjalan, Putra berhasil torehkan 5 poin dan berhasil menambah skor untuk Pacific Caesar.
Namun nampaknya, kubu Amartha Hangtuah tak ingin jarak skor semakin jauh.
Neno pun berikan sontekan tiga poin untuk Amartha Hangtuah sekaligus persempit jarak skor dengan Pacific Caesar.
Tiga menit jelang berakhirnya pertandingan, jarak skor makin sempit namun Pacific Caesar masih memimpin pertandingan.
Dua menit jelang berakhirnya pertandingan, Neno lagi-lagi berikan sontekan tiga poin sekaligue beri keunggulan untuk Hangtuah.
Kini, Hangtuah memimpin pertandingan dengan skor 68-67.
Akan tetapi, tak berselang lama, Chrissler membalas dengan 5 poin untuk membalikkan keadaan.
Situasi pun kembali berbalik menjadi keunggulan untuk Pacific Caesar.
Pun skor menjadi 68-72 untuk keunggulan Pacific Caesar.
Keunggulan tersebut pun diperkuat dengan tambahan 2 poin dari Ellis setelah mulis mengeksekusi free throw.
Belum menyerah, Neno berikan tambahan tiga poin untuk Hangtuah dan persempit jarak skor.
Akan tetapi, Yudha berhasil mengeksekusi dari garis free throw dengan manis dan menambah skor untuk Pacific Caesar.
Hingga berakhirnya pertandingan, Amartha Hangtuah harus mengakui keunggulan Pacific Caesar dengan skor akhir 71-75.
Skor ini menjadi kemenangan perdana dari Pacific Caesar setelah menelan kekalahan sebanyak 5 kali berturut-turut.
Sementara Hangtuah kembali keluar dari jalur kemenangan setelah sebelumnya berhasil menang melawan Bumi Borneo.
(Tribunnews.com/Niken Thalia)