Pertandingan sulit lainnya juga dilakoni oleh pasangan muda, Bagas/Fikri.
Bertemu dengan ganda putra asal Jepang, Bagas/Fikri harus berjuang hingga rubber game.
Pasalnya, lawan dari pasangan muda itu adalah Hoki/Kobayasi yang menduduki peringkat ketiga dunia.
Sehingga, perlawanan sengit diberikan dari pihak Jepang untuk Bagas/Fikri.
Kendati demikian, Bagas/Fikri berhasil mengatasinya meski harus melewati hingga rubber game.
Skor akhir dari Bagas/Fikri itu yakni, 16-20, 21-16, 22-20.
Sektor ganda putra Indonesia juga kembali mengirimkan atletnya ke babak semifinal.
Adalah Moh. Ahsan/Hendra Setiawan.
Pasangan dengan julukan The Daddies itu berhasil menumbangkan wakil asal Demark.
Mereka adalah Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen.
Ahsan/Hendra berhasil menggenggam tiket semifinal dengan melalui straight game.
Skor akhir yang mereka raih adalah 21-15, 22-20.
Sementara itu, wakil Indonesia di kubu ganda putra lainnya harus gugur di babak perempat final.
Adalah Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin yang gagak menundukkan wakil China.