News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Korea Masters 2022

Jelang Korea Masters 2022, Indonesia Hanya Menurunkan Dua Sektor, Bagas/Fikri Kembali Beraksi

Penulis: Niken Thalia
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Aksi debut pasangan ganda putra Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana di Kejuaraan Bulutangkis Beregu Asia (BATC) 2022 Selangor, Malaysia.

TRIBUNNEWS.COM - Agenda punggawa bulu tangkis Indonesia akan berlanjut di Korea Masters 2022.

Turnamen dengan level super 300 itu akan diikuti oleh dua nomor yakni, ganda putra dan ganda campuran.

Turnamen tersebut akan berlangsung pada hari Selasa (12/4/2022) hingga Minggu (17/4/2022).

Agenda tersebut akan dihelat di Gwangju Yeonju Stadium, Korea.

Baca juga: Korea Open 2022 Usai, Indonesia Tanpa Gelar, Tuan Rumah Boyong Juara di 3 Sektor

Baca juga: Rekap Hasil Final Korea Open 2022, Wakil Indonesia Rontok, Tuan Rumah Juara Umum

Merunut laman BWF, Indonesia hanya akan mengirimkan wakilnya di ganda putra dan ganda campuran.

Di sektor ganda putra, hanya akan ada tiga wakil saja yang akan mengikuti Korea Masters 2022.

Sementara di ganda campuran hanya ada dua wakil yang akan diturunkan.

Tiga wakil ganda putra itu salah satunya adalah jawara All England 2022, Bagas Maulana/M. Shohibul Fikri.

Wakil andalan Indonesia sektor ganda putra, Bagas Maulana/M. Shohibul Fikri berhasil melakoni debut manisnya di All England 2022 dengan berhasil melaju ke babak perempat final usai mengalahkan wakil unggulan asal Malaysia, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi pada hari Kamis (17/3/2022). (Website Resmi pbsi.id)

Selanjutnya ada Pramudya Kusumawardana/Yeremia E. E. Yacob Rambitan dan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.

Di kubu ganda campuran akan menurunkan dua pasangan andalan.

Adalah Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso dan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.

BWF belum mengumumkan urutan pertandingan yang akan berlangsung pada partai perdana.

Namun jika melihat hasil draw, agenda pertandingan yang akan dilakoni oleh Bagas/Fikri yakni melawan tuan rumah.

Bagas/Fikri dijadwalkan akan menghadapi Kim Jaehwan/Young Hyuk Kim.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini