News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

BWF world ranking

Dilema Ranking BWF 2022: Rekor Minions Terancam Sirna, Fajar/Rian Pertegas Dominasi Indonesia

Penulis: Dwi Setiawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pasangan pebulu tangkis ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon (kanan) dan Kevin Sanjaya Sukamuljo pada babak 16 besar Indonesia Masters di Istora Senayan, Jakarta, Kamis (9/6/2022). Posisi Minions sebagai ganda putra terbaik dunia terancam oleh Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang).

Perjuangan Minions mempertahankan posisi teratas sejak 16 Maret 2017 alias 5 tahun 4 bulan atau 250 pekan lebih bisa saja terhenti di tangan Hoki/Kobayashi.

Kembalinya Fajar/Rian Tembus 5 Besar, Bukti Indonesia Pertegas Dominasi

Performa apik yang diperlihatkan Fajar/Rian dikala rekan senegaranya dilanda berbagai permasalahan cedera menjadi kabar positif di tengah terancamnya posisi Minions.

Setelah berhasil menjadi finalis Malaysia Open 2022, Fajar/Rian berhak akan kenaikan dua peringkat di ranking dunia.

Sebelum melakoni laga dalam ajang Malaysia Open 2022, pasangan Fajar/Rian masih bertengger di posisi ketujuh, tepat dibawah Takeshi Kamura/Keigo Sonoda (Jepang).

Kini, posisi Fajar/Rian terkatrol naik dua peringkat dan menyalip Aaron Chia/Soh Woii Yik yang berada di atasnya.

Fajar/Rian pun kembali masuk jajaran lima besar bersama Lee Yang/Wang Chi Lin (Taiwan) serta Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia).

Kembalinya Fajar/Rian tembus lima besar secara tidak langsung mempertegas kembali dominasi Indonesia di sektor ganda putra.

Tercatat tiga dari lima penghuni ranking teratas BWF sektor ganda putra sama-sama berasal dari Indonesia.

(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini