TRIBUNNEWS.COM - Enea Bastianini menceritakan bagaimana sifat bandelnya saat balapan di MotoGP 2022.
Tepatnya di MotoGP Malaysia akhir pekan lalu, Enea Bastianini tak menggubris peringatan yang diberikan timnya, Gresini Ducati.
MotoGP Malaysia memang menyuguhkan duel menarik sesama rider Ducati, Enea Bastianini vs Francesco Bagnaia.
Baca juga: Rossi Rela Turun Gunung, Juara Dunia MotoGP 2022 Ciptakan Momen Bersejarah bagi Italia
Meski hasilnya menempatkan Francesco Bagnaia sebagai pemenang, garasi Ducati Lenovo Team dibuat tak nyaman atas 'ulah' Bastianini.
Tujuh pembalap Ducati sebelumnya sudah diperingatkan untuk tak melakukan manuver berbahaya ketika melakukan duel Bagnaia untuk perebutan podium.
Alasannya jelas, Bagnaia memiliki peluang besar untuk menyegel gelar Juara Dunia MotoGP 2022.
Namun peringatan yang diberikan Ducati pun tak digubris oleh Bastianini. Dia tetap melakukan battle penuh risiko melawan Bagnaia.
Bahkan beberapa kali dua rider asal Italia ini terlibat senggolan.
Enea Bastianini menceritakan bagaimana dirinya memilih cuek atas peringatan yang diberikan Gresini Ducati.
Diungkapkan rider berjuluk The Beast, sepanjang balapan di Sepang, kru Gresini selalu memberikan peringatan dengan tulisan 'BAGNAIA' lewat papan board.
Tujuannya jelas untuk tak mengganggu Bagnaia dalam perburuan gelar juara dunia.
"Ya saya melihat board yang menunjukkan catatan waktu. Namun yang membuatku sedikit tertawa adalah tulisan BAGNAIA," terang Bastianini sembari tersenyum, dikutip dari laman Speedweek.
Lucunya, peringatan dengan tulisan 'BAGNAIA' diperlihatkan dalam setiap putaran lap kepada Bastianini.
Meski demikian, peringatan tersebut tak dihiraukan oleh rider asal Negri Pizza ini.