Pelan tapi pasti, pasangan anyar Negeri Ginseng itu langsung jadi momok bagi pemain elite dunia di ganda putri.
Baca juga: Hancur Lebur di Korea Open 2023, Lee Zii Jia Sampai Tak Bisa Berkata-kata
Bahkan melawan pemain sekelas Nami Matsuyama/Chiharu Shida (Jepang) atau Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (China) mereka tak gentar.
Tak heran jika Baek/Lee langsung mengoleksi tiga gelar juara dalam gelaran BWF World Tour 2023.
Bahkan dari tiga gelar yang mereka raih, setidaknya mereka telah tampil di final sebanyak tujuh kali.
Berkat torehan itu Baek/Lee langsung merangsek ke urutan kedua dalam tabel ranking BWF.
Bisa dikatakan, pasangan anyar besutan Korea ini jadi kandidat kuat untuk lolos ke Olimpiade Paris 2024.
Pasalnya mereka yang sejauh ini memiliki penampilan yang amat konsisten.
Bersama dengan dua rekan senegaranya yakni Kim So Yeong/Kong Hee Yong dan Jeong Na Eun/Kim Hye Jeong yang bersaing di 10 besar ranking BWF.
(Tribunnews.com/Niken)