TRIBUNNEWS.COM -- PEMAIN bintang Barcelona, Lionel Messi diharapkan tampil menghadapi Malaga dalam lanjutan pekan ke-21 La Liga di Estadio La Rosaleda, Sabtu (23/1/2016) malam.
Kehadirannya sangat penting bagi raksasa Catalan untuk memberi jaminan pulang dengan tiga angka.
Kemenangan di La Rosaleda juga sangat krusial dalam persaingan perebutan gelar juara.
Apalagi jarak perolehan angka mereka dengan Atletico Madrid dan Real Madrid sangat dekat.
Kondisi Messi dikabarkan semakin baik setelah mengeluhkan hamstring Senin lalu, saat berhadapan dengan Athletic Bilbao.
Buktinya, ia tampak hadir dalam sesi latihan bersama rekan setimnya.
Membaiknya kondisi pemain internasional Argentina itu tak lepas karena keputusan Luis Enrique yang menariknya keluar di babak kedua.
Bahkan Messi sengaja tak dimainkan di ajang Copa Del Rey tengah pekan ini supaya fokus menjalani pemulihan.
Maklum, sang pelatih enggan mengambil risiko guna menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.
Sebab, peran yang bersangkutan sangat penting ketika bertandang ke La Rosaleda.
Betapa tidak, ia adalah pemain Barcelona yang mencetak 12 gol ke gawang Malaga sepanjang kariernya bersama Blaugrana.
Sebanyak 10 gol ia ciptakan di La Liga. Dua di antaranya di Copa Del Rey.
Catatan itu membuktikan kapasitasnya setiap kali menghadapi pasukan Javi Garcia di berbagai ajang kompetisi.
Tidak ada pemain Barcelona yang memiliki catatan ciamik tersebut. Karenanya ia sekali lagi diharapkan dapat memimpin rekan setimnya untuk meraih angka maksimal.