Burnley dan Arsenal menjadi korban terbaru keganasan Manchester City ketika bermain di kandang sendiri.
Gelontoran delapan gol mampu diceploskan oleh para pemain Manchester City ke gawang dua tim tersebut.
Manchester City telah mengoleksi 35 poin selama bermain di kandang sendiri pada musim ini.
Baca: Cerita All Blacks dan All Reds Dibalik Kesuksesan Liverpool dengan Jurgen Klopp
4. Panggung Pertunjukkan Kevin de Bruyne dan Mohamed Salah
Pertandingan antara Manchester City kontra Liverpool dipastikan akan menjadi adu kualitas Kevin De Bruyne dan Mohamed Salah.
Pemain andalan dari kedua tim tersebut mampu tampil luar biasa bersama klubnya masing-masing pada musim ini.
Kevin De Bruyne selain jago dalam urusan assist, juga ahli dalam mencetak gol.
Pemain Timnas Belgia tersebut tercatat telah mengoleksi tiga gol dalam empat pertandingan terakhirnya sejak kompetisi kembali dimulai.
Sementara, Mohamed Salah telah mencetak empat gol dalam delapan pertandingan terakhirnya bertemu Manchester City.
(Tribunnews/Dwi Setiawan)