TRIBUNNEWS.COM - Berikut adalah hasil klasemen Liga Spanyol,
Real Madrid sukses mengalahkan Getafe dengan skor tipis 1-0.
Dengan hasil ini membuat peluang Barcelona menyusul di puncak makin sulit dengan jarak 4 poin usai El Barca bermain imbang 2-2 menghadapi Atletico Madrid.
Hasil klasemen bisa dilihat di akhir berita
Baca: Jadwal Siaran Langsung Liga Inggris, Live Mola TV, Laga Krusial MU,Chelsea, Arsenal dan Wolves
Baca: Hasil Akhir Manchester City vs Liverpool di Liga Inggris, Sterling Gemilang, The Reds Tumbang 5-0
Real Madrid vs Getafe
Real Madrid sejatinya berada di atas angin dengan hasil imbang yang diperoleh Barcelona kala menghadapi Atletico Madrid.
Turun dengan pemain terbaiknya, El Real mendapatkan peluang melalui aksi Vinicius Junior yang masih bisa diantisipasi oleh David Soria.
Mantan kiper Sevilla ini menjadi bintang tim tamu di babak pertama.
Isco kemudian ganti mengancam gawang tim tamu, dengan melakukan sepakan jarak dekat yang masih bisa diantisipasi oleh David Soria.
Sebaliknya Getafe masih belum bisa mencatatkan peluang, karena Real Madrid yang terus menekan pertahanan tim tamu dan tidak membiarkan Getafe menguasai bola.
Peluang terbaik Real Madrid datang pada menit 45 melalui sundulan Isco yang masih bisa diantisipasi secara spektakuler oleh David Soria.
Skor 0-0 menutup babak pertama.
Di babak kedua, Real Madrid masih sangat dominan, mereka terus menggempur pertahanan tim tamu yang bekerja sangat keras di pertandingan ini.
Tetapi,disiplinnya para pemain belakang Getafe membuat pemain Real Madrid sangat kesulitan mencetak gol.