News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala FA

Tersungkur di Final Piala FA, Tiga Pemain Chelsea Jadi Tumbal Kekalahan Alami Cedera

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Daryono
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi - Tersungkur di Final Piala FA, Tiga Pemain Chelsea Jadi Tumbal Kekalahan Alami Cedera

TRIBUNNEWS.COM - Selain gagal di partai Final Piala FA, Chelsea juga mendapat kenyataan pahit bahwa tiga pemainnya menjadi tumbal kekalahan.

Chelsea tersungkur di partai final Piala FA kala berjumpa Arsenal yang berkesudahan dengan skor 2-1, pada Sabtu (1/8/2020).

Berlangsung di Wembley Stadium, Chelsea sebenarnya berhasil meraih keunggulan terlebih dahulu.

Pasukan Frank Lampard berhasil unggul kala pertandingan memasuki menit 6 lewat lesakan Christian Pulisic.

Pemain tengah Chelsea asal Spanyol, Pedro melakukan selebrasi usai mencetak gol kedua bagi timnya dalam laga lanjutan Liga Inggris 2019/2020 antara Chelsea kontra Everton di Stadion Stamford Bridge, London, Inggris, Minggu (8/3/2020) malam WIB. Hasil akhir, tuan rumah The Blues menang empat gol tanpa balas. AFP/Adrian Dennis (AFP/Adrian Dennis)

Baca: Jadwal Siaran Liga Champions - Partai Hidup Mati, Juventus, Real Madrid, Barcelona dan Chelsea

Namun keunggulan tersebut tak dapat dipertahankan setelah Arsenal berhasil menyamakan kedudukan.

Arsenal sanggup menyamakan kedudukan melalui gol Pierre-Emerick Aubameyang menit ke 28.

Tak sampai di situ, Aubameyang pada babak kedua tepatnya menit 67 berhasil membalikan kedudukan menjadi 2-1.

Gol penyerang asal Gabon tersebut menjadi lesakan terakhir di pertandingan ini sekaligus membawa Arsenal memenangkan Piala FA.

Chelsea pun harus puas tersungkur di partai puncak final Piala FA musim 2019/2020 ini.

Selain menelan hasil pahit, Chelsea juga harus menerima kenyataan bahwa ketiga pemainnya menderita cedera.

Ketiga pemain Chelsea yang menjadi tumbal kekalahan ialah, Cezar Azpilicueta, Christian Pulisic dan Pedro.

Cederanya ketiga pemain ini juga telah dikonfirmasi oleh Frank Lampard yang menjabat sebagai pelatih Chelsea.

Cesar Azpilicueta (zimbio.com)

"Ini akhir yang sangat mengecewakan baginya (Pedro), karena ini mungkin akan menjadi pertandingan terakhirnya bagi Chelsea."

"Dia adalah seorang pemain yang luar biasa, dan dia sering memberi pencerahan ketika ia masuk ke lapangan."

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini