Juara Liga Champions musim lalu, Bayern Munchen akan beradu kekuatan dengan Sevilla selaku jawara Liga Eropa.
Laga Bayern Munchen vs Sevilla akan tersaji di Puskas Arena, Budapest, Hungaria.
Duel akbar tersebut akan disiarkan langsung oleh SCTV maupun Vidio premier pukul 02.00 WIB.
Bayern Munchen berhak berlaga di Piala Super Eropa setelah menjuarai Liga Champions musim lalu.
Skuad asuhan Hansi Flick mengalahkan PSG dengan skor tipis 1-0 pada partai puncak.
Sementara Sevilla memperoleh tiket Piala Super Eropa dengan meraih gelar juara Liga Europa.
Anak asuh Julen Lopetegui mengalahkan Inter Milan dengan skor 3-2 pada partai final.
Dengan gengsi Liga Champions yang lebih tinggi dari Liga Europa, Bayern Munchen jelas lebih diunggulkan untuk memenangkan Piala Super Eropa.
Apalagi statistik membuktikan bahwa juara Liga Champions lebih sering meraih gelar tersebut ketimbang juara Liga Europa.
Bayern Munchen juga telah terbukti memulai musim dengan sangat meyakinkan.
Robert Lewandowski cs langsung menggebrak di Liga Jerman dengan membungkam Schalke 04 delapan gol tanpa balas pada akhir pekan kemarin.
Jadwal Bola Malam Ini, Jumat (25/9/2020) dinihari
Carabao Cup, Live Mola TV
Pukul 01.00 WIB: Bristol City vs Aston Villa
Pukul 01.45 WIB: Lincoln City vs Liverpool
Pukul 01.45 WIB: Man City vs Bournemouth
Kualifikasi Liga Eropa Putaran Ketiga
Pukul 00.00 WIB: Riga FC vs Celtic
Pukul 01.00 WIB: Shkendija vs Tottenham Hotspurs
Pukul 01.30 WIB: AC Milan vs Bodo/Glimt
Piala Super Eropa, Live SCTV dan Vidio.com
Pukul 02.00 WIB: Bayern Munchen vs Sevilla
(Tribunnews.com/Ipunk)