News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Inggris

Boxing Day Liga Inggris, Arsenal vs Chelsea, The Gunners Harap Aubameyang Pulih Tepat Waktu

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Laga Boxing Day Liga Inggris antara Arsenal vs Chelsea terancam tak ada nama Aubameyang dalam skuat The Gunners. Pihak staf medis Arsenal kini tengah memperjuangkan Auba bisa pulih tepa waktu dan tampil membela panji Meriam London - Penjaga gawang Aston Villa Argentina Emiliano Martinez (kiri) menyelam saat striker Arsenal asal Gabon Pierre-Emerick Aubameyang (tengah) menembak ke gawang selama pertandingan sepak bola Liga Utama Inggris antara Arsenal dan Aston Villa di Stadion Emirates di London pada 8 November 2020. ANDY RAIN / POOL / AFP

TRIBUNNEWS.COM - Laga bertema Boxing Day di kompetisi Liga Inggris akan mempertemukan Arsenal vs Chelsea.

Laga Boxing Day Liga Inggris Arsenal vs Chelsea akan digelar di Stadion Emirates, Minggu (27/12/2020) pukul 00.30 WIB dini hari.

Arsenal tengah berjuang keras memulihkan kebugaran kapten mereka Pierre-Emerick Aubameyang.

Aubameyang sendiri dilanda masalah pada betisnya kala membela Arsenal di kancah Liga Inggris.

Baca juga: Boxing Day Liga Inggris Arsenal vs Chelsea, Gabriel Martinelli Kembali, Arteta Dapat Angin Segar

Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Liga Inggris Pekan 15, Arsenal vs Chelsea, Leicester vs Manchester United

Baca juga: PREDIKSI Arsenal vs Chelsea Liga Inggris, Lampard Ogah Komentari Klasemen Meriam London

Masalah betis itu juga yang mencegah pemain asal Gabon ini turun membela Arsenal dalam dua laga terakhir mereka.

Dengan absennya sang kapten di laga itu, The Gunners makin terpuruk dalam mengarungi laga.

Hasil akhir pun tak memihak tim Meriam London.

Di dua laga terakhir di semua kompetisi, Arsenal harus menelan pil pahit.

Lantaran kalah dari Everton di kancah Liga Inggris dengan skor 1-2.

Serta takluk dari Manchester City di ajang Carabao Cup dengan cara yang tak menyenangkan, yakni kalah 1-4.

Arsenal pun menugaskan staf medis mereka untuk intens memantau perkemabangan Aubameyang.

"Auba tengah berjuang keras dengan staf medis kami untuk memulihakn kebugarannya secepat mungkin," tulis pengumuman resmi Arsenal dikutip dari laman Daily Mail.

"Ia kini belatih secara terpisah untuk memulihkan keadaannya."

"Kebugarannya akan dipantau, akankah Auba tersedia untuk laga Minggu dini hari atau tidak," sambung pernyataan itu.

Baca juga: PREDIKSI Susunan Pemain Arsenal vs Chelsea Liga Inggris, Kedua Tim Tanpa Fullback Andalan

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini