News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Eropa

Jelang Final Liga Eropa, Kegemilangan Cavani Tuai Pujian Setinggi Langit dari Legenda Uruguay

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Striker Manchester United asal Uruguay Edinson Cavani menyundul bola dan mencetak gol selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Tottenham Hotspur dan Manchester United di Tottenham Hotspur Stadium di London, pada 11 April 2021.

Performa menawan yang diperlihatkan Cavani secara tidak langsung juga mengakhiri kutukan nomor punggung tujuh Manchester United yang kerap membuat karier pemakainya meredup.

Seperti yang diketahui nomor punggung tujuh Manchester United sering diidentikan dengan hal yang tidak bagus.

Hanya Eric Cantona dan Cristino Ronaldo yang dipandang mampu tampil luar biasa ketika mengenakan nomor punggung tersebut.

Baca juga: LINK Live Streaming Villarreal vs Manchester United Final Liga Eropa Tengah Pekan Ini

Tepat setelah kepergian Cristiano Ronaldo, setiap pemain yang memakai nomor punggung tujuh milik Manchester United kerap kali gagal menuai kesuksesan karier.

Bahkan beberapa pemain yang pernah memutuskan mengenakan nomor punggung itu mengalami rentetan kegagalan alias tidak bersinar sama sekali.

Striker Manchester United asal Uruguay Edinson Cavani menyundul bola dan mencetak gol selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Tottenham Hotspur dan Manchester United di Tottenham Hotspur Stadium di London, pada 11 April 2021. (ADRIAN DENNIS / POOL / AFP)

Nama-nama pemain yang terlihat gagal mewujudkan ekspetasi ketika memakai nomor punggung tujuh antara lain Memphis Depay, Angel Di Maria, hingga Alexis Sanchez.

Hanya saja tampaknya kutukan nomor punggung tujuh milik Manchester United itu sudah mulai berhasil dihentikan.

Dan sosok Cavani menjadi dalang penting yang berhasil mematahkan kutukan nomor punggung tujuh tersebut.

Jika menelisik performa Cavani bersama Manchester United, ia mampu tampil sangat baik di musim perdananya kali ini.

Meskipun sempat absen dalam beberapa laga pada awal musim lantaran permasalahan cedera.

Striker Manchester United Uruguay Edinson Cavani (kiri) oleh gelandang Turki West Bromwich Albion Okay Yokuslu (kanan) selama pertandingan sepak bola Liga Utama Inggris antara West Bromwich Albion dan Manchester United di stadion The Hawthorns di West Bromwich, Inggris tengah, pada 14 Februari, 2021. MICHAEL STEELE / POOL / AFP (MICHAEL STEELE / POOL / AFP)

Cavani yang saat ini berusia 34 tahun berhasil membuktikan bahwa dirinya belumlah habis.

Ganjaran perpanjangan kontrak setahun kedepan akhirnya menjadi hadiah yang pantas bagi Cavani dari manajemen Manchester United.

Tentu menarik untuk melihat bagaimana usaha Cavani untuk membantu Manchester United memenangkan gelar musim ini tepatnya dalam ajang Liga Eropa.

Pertandingan final Liga Eropa antara Villarreal melawan Manchester United akan dilaksanakan di Stadion Energa, Kamis (27/5/2021) pukul 02.00 WIB.

(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini