TRIBUNNEWS.COM - Hasil Copa America 2021, Argentina ditahan imbang oleh Chile, sedangkan Lionel Messi akhirnya sukses merobek jala La Roja.
Timnas Argentina berhadapan dengan timnas Chile dalam laga Grup A Copa America 2021 di Stadion Nilton Santos, Brasil, Senin (14/6/2021) waktu setempat atau Selasa pukul 04.00 WIB.
Pertandingan tersebut berakhir imbang dengan skor 1-1.
Baca juga: Jam Tayang Siaran Langsung Euro 2020 Malam Ini, Portugal vs Hungaria, Prancis vs Jerman, Live RCTI
Dilansir BolaSport.com dari Sofascore, timnas Argentina menguasai bola sebesar 49 persen pada pertandingan tersebut.
Peluang timnas Argentina pada babak pertama berjumlah 18 dengan lima tembakan yang mengarah ke gawang.
Sementara itu, timnas Chile menguasai bola sebanyak 51 persen dan melepaskan lima tembakan yang empat di antaranya menemui sasaran.
Jalannya pertandingan
Timnas Argentina membuat pertandingan cenderung mengarah ke satu sisi, yakni pertahanan timnas Chile.
Hal itu membuat timnas Chile tidak bisa berbuat apa pun kecuali fokus menahan serangan timnas Argentina.
Alhasil, sampai laga memasuki menit ke-25, timnas Chile sama sekali belum melepaskan satu pun tembakan ke arah gawang timnas Argentina.
Sementara itu, dalam periode yang sama, timnas Argentina sudah membuat lima percobaan.
Dua dari lima percobaan itu mengarah tepat ke gawang timnas Chile yang dikawal Claudio Bravo.
Akan tetapi, Claudio Bravo masih cukup tangguh untuk mementahkan semua upaya timnas Argentina sehingga skor 0-0 pun masih bertahan saat laga memasuki menit ke-25.