News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Euro 2020

Skuat Lengkap Timnas Spanyol, Asal Klub Pemain dan Performa Menonjol Selama Euro 2021

Penulis: Facundo Chrysnha Pradipha
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Gelandang Spanyol Pablo Sarabia (kedua bawah) mencetak gol selama pertandingan sepak bola babak 16 besar UEFA EURO 2020 antara Kroasia dan Spanyol di Stadion Parken di Kopenhagen pada 28 Juni 2021.

Dengan percaya diri, Jordi Alba menembakkan bola yang mengenai Denis Zakaria memantul dan berbuah gol.

Satu lagi gol dari bek sayap lain, yakni Azpilicueta.

Gol sundulan Azpilicueta saat alwan Kroasia juga menjadi bukti bahwa bek sayap turut membantu serangan lini depan dalam mencetak gol.

Daftar pencetak gol dan pengumpan Timnas Spanyol jelang Semifinal Euro 2021 lawan Italia

Selain peran dua bek sayapnya, Spanyol juga memiliki gelandang cerdas dan lihai memanfaatkan celah mencetak gol.

Lagi-lagi tak melulu soal Morata, dua gelandang sayap Spanyol bahkan menorehkan namanya dalam daftar pencetak gol Spanyol.

Morata yang kini mencetak 2 gol sama halnya dengan dua sayap kanan Spanyol, yakni Pablo Sarabia dan Ferran Torres.

Sayap kanan milik Manchester City, Ferran Torres telah mencetak 2 gol dan 1 assist.

Lebih dari itu, La Furia Roja juga memiliki winger PSG yakni Pablo Sarabia yang juga telah mengemas 2 gol dan 2 assist.

Kontribusi setiap lini juga diciptakan sang penyerang selain Morata, Gerard Moreno.

Sebagai penyerang tengah, hingga kini Moreno telah mencatatkan 2 umpanan berbuah gol, sama dengan Sarabia.

Secara tidak langsung, naluri bermain tim para pemain bisa dikatakan kompak dan tak egois.

Spanyol juga memiliki Dani Olmo, gelandang serang RB Leipzig yang telah menciptakan 2 umpan gol.

Ikuti berita lainnya terkait EURO 2020

(Tribunnews.com/ Chrysnha)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini