Menit ke-38, Luis Diaz mendapat ruang tembak di dalam kotak penalti Atletico Madrid setelah menerima umpan silang dari rekannya.
Namun sayang, tembakannya bisa diblok pemain Atletico Madrid dan hanya berujung tembakan penjuru.
Hingga jeda turun minum keadaan tidak berubah, skor 0-0 mewarnai hasil babak pertama pertandingan Porto vs Atletico Madrid.
Setelah jeda turun minum, Porto bergerak aktif untuk bisa merubah papan skor pertandingan.
Otavio berhasil mencuri bola dari kaki Carrasco sebelum akhirnya mengirim umpan silang yang disambut Mehdi Taremi.
Namun sayang, tembakan Mehdi masih jauh dari jangkauan kiper Atletico Madrid, Oblak.
Gol yang dinanti-nanti akhirnya tercipta pada menit ke-56.
Atletico Madrid unggul 0-1 dari tuan rumah Porto setelah Antoine Griezmann mencetak gol memanfaatkan tembakan penjuru Thomas Lemar.
Setelah kehilangan Luis Suarez di babak pertama, Atletico Madrid harus bermain dengan 10 pemain di babak kedua.
Yannick Carrasco menerima kartu merah dari wasit pada menit ke-68 menyusul pelanggaran terhadap pemain Porto.
Laga pun sempat pans dan terhenti beberapa saat.
Tdak berselang lama keributan terjadi di lapangan karena pelanggaran yang dilakukan pemain Porto, Wendell.
Dia melakukan tekel terhadap Correa, namun aksinya dengan menyikut pemain Atletico membuat wasit tak segan untuk mengusir pemain bernomor punggung 22 itu.
Tidak hanya Wandell, salah seorang dari offisial tim Porto juga mendapatkan kartu merah dari wasit.