News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga 1

Masalah Persib Bandung di BRI Liga 1 2021, Absennya Rashid, Performa Wander Luiz dan Castillion

Penulis: Gigih
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ekspresi penyerang Persib Bandung, Wander Luiz (kedua kanan) setelah gagal memanfaatkan peluang saat lawan Persija Jakarta pada lanjutan pekan keduabelas BRI Liga 1 2021-2022 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (20/11/2021) malam. Persija Jakarta menang dengan skor 0-1 berkat gol Marko Simic pada menit ke-45/Catatan buruk Persib Bandung di putaran ketiga BRI Liga 1 2021, Skema Robert Alberts, Absennya Mohammed Rashid, dan hilangnya Wander luiz-castillionTribunnews/Muhammad Nursina

Ini yang kemudian menjadi lubuang untuk Persib Bandung, tidak ada yang menghalangi pemain lawan dan memenangkan duel-duel di lini tengah, kala Persib Bandung mendapatkan tekanan.

Mohammed Rashid yang sedang membela Palestina di Piala Arab, menjadi filter pertama kala Persib Bandung mendapatkan serangan.

Sekaligus menjadi pemain pertama yang akan melakukan distribusi bole di lini tengah bersama Marc Klok untuk menyusun serangan dari lini belakang.

Dengan tetap memberi hormat untuk permainan Dedi Kusnandar, absennya Rashid, secara nyata memberi pengaruh besar untuk pertahanan Persib Bandung.

Apakah hanya itu masalahnya?

Persib Bandung, menjadi salah satu tim yang paling subur dengan 24 gol sejauh ini, tetapi secara efektifitas peluang, Maung Bandung adalah yang terendah kedua setelah Bhayangkara FC dibanding tim lima besar lainnya.

Secara statistik Persib Bandung menciptakan total 75 tembakan tepat sasaran dan menghasilkan 24 gol, atau secara prosentase adalah 32 persen.

Bandingkan dengan Arema FC dengan 33 persen, atau Bali United dengan 36 persen, rekor terbaik tentu Persebaya Surabaya dengan 50 persen konversi peluang.

Raihan terburuk didapatkan Bhayangkara FC dengan hanya 21 persen.

Selain itu, duet penyerang asing mereka, Wander Luiz dan Geoffrey Castillion juga tidak begitu apik sejauh ini.

Ekspresi penyerang Persib Bandung, Wander Luiz (kedua kanan) setelah gagal memanfaatkan peluang saat lawan Persija Jakarta pada lanjutan pekan keduabelas BRI Liga 1 2021-2022 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (20/11/2021) malam. Persija Jakarta menang dengan skor 0-1 berkat gol Marko Simic pada menit ke-45. Tribunnews/Muhammad Nursina (TRIBUNNEWS/Muhammad Nursina)

Baca juga: Klasemen & Top Skor BRI Liga 1 2021 Hari Ini: Persebaya Intai Persib, Ciro Alves Double Hattrick

Betul Wander Luiz menjadi top skor klub dengan 6 gol sejauh ini.

Namun, pemain asal Brasil ini bak hilang di laga-laga penting seperti melawan Persija Jakarta, Persebaya Surabaya, Arema FC atau Bhayangkara FC.

Sedangkan Geoffrey Castilllion, lebih banyak menjadi penghangat bangku cadangan dibanding menjadi pilihan utama.

Persib Bandung punya sisa satu laga melawan Persik Kediri sebelum jeda paruh musim hingga 5 Januari 2022.

Kesempatan ini harus dimanfaatkan oleh Persib Bandung, karena jika tidak, mereka bukan hanya akan kehilangan peluang menjadi juara, tetapi bisa saja terlempar dari lima besar klasemen akhir BRI Liga 1 2021.

(Tribunnews.com/Gigih)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini